Radar Garut – Kebiasaan orang indonesia yang satu ini sudah tidak perlu ditanyakan lagi, karena selain menghemat uang, memanaskan makanan sisa memang lebih praktis daripada kita memasak kembali makanan yang baru.
Ternyata, kebiasaan ini berbahaya bagi kesehatan. Beberapa jenis makanan bisa menghasilkan zat beracun saat dipanaskan ulang. Tentunya, hal ini akan berdampak buruk pada kesehatan kita.
Tidak semua makanan dapat dipanaskan ulang. Selain mengurangi tekstur, citarasa, dan beberapa kandungan gizi, beberapa jenis makanan sebaiknya tidak dipanaskan ulang karena meningkatkan risiko keracunan dan menimbulkan penyakit.
Berikut ini adalah beberapa makanan yang sebaiknya tidak dipanaskan ulang,
1. Nasi
Baca Juga:Sering Mengonsumsi Rebung? Ini Manfaat Sehat yang Akan Anda Rasakan!5 Bahan Alami yang Ampuh Mengatasi Bau Ketiak, Simak Penjelasannya!
Menurut Badan Standar Makanan Inggris, nasi yang dipanaskan ulang bisa menyebabkan keracunan.
Nasi yang disimpan terlalu lama biasanya mengandung bakteri Bacillus Cereus.
Jika di panaskan, bakteri ini dapat menghasilkan spora yang beracun.
Setelah nasi dipanaskan dan ditinggalkan pada suhu kamar, setiap spora yang dikandungnya dapat berlipat ganda, yang bisa menyebabkan keracunan makanan saat dikonsumsi.
2. Daging
Daging yang segar dan sehat mengandung banyak protein yang berguna untuk tubuh.
Tapi jika makanan berbahan dasar daging dipanaskan ulang, bahkan sampai berulang-ulang, makan susunan protein tersebut akan rusak.
Apalagi jika daging dipanaskan ulang hingga berubah warna menjadi kehitaman.
Bukan hanya proteinnya yang akan rusak, namun juga akan memicu beberapa penyakit berbahaya seperti kolesterol, darah tinggi, jantung, bahkan kanker.
3. Bayam
Bayam yang sudah dimasak tidak boleh dipanaskan ulang. Sebab, selain mengandung berbagai vitamin, bayam juga mengandung banyak nitrat (NO3).
Jika bayam panaskan ulang, nitrat tersebut akan berubah menjadi nitrit (NO2), yang akan berbalik arah menjadi racun dan berpotensi karsinogenik (zat pemicu kanker).
4. Seledri
Baca Juga:Warga Garut Lebih Memilih Tes Covid-19 Secara MandiriDitetapkan Tersangka dalam Perkelahian di Jalan Merdeka, Istri Ridwan Sebut Suaminya Pedagang Tauge
Sama seperti bayam, seledri juga mengandung nitrat (NO3) yang bisa berubah menjadi nitrit (NO2), jika dipanaskan ulang. Seledri biasanya banyak digunakan untuk sup. Nah, kalau kita ingin memanaskan ulang sup, sebaiknya buang dulu potongan-potongan seledri yang ada di dalamnya.