NEW YORK CITY – Sempat dikabarkan hanya menyebabkan gejala ringan, namun menurut laporan terbarunya, Omicron punya potensi lebih serius dari yang diperkirakan, khususnya pada mereka dengan penyakit bawaan.
Lewat akun milik Dr. Craig Spencer, dokter yang berbasis di New York City itu mengungkapkan temuannya.
“(Omicron) menyebabkan orang jadi jauh lebih sakit, namun dengan cara yang berbeda,” tulisnya di Twitter, seperti dikutip FIN (5/1) NBC New York.
Baca Juga:Medina Zein jadi Tersangka Pencemaran Nama Baik Marissya IchaMantan Pengikut NII Sebutkan Sejumlah Penyimpangan Keyakinan, saat Geruduk Gedung DPRD Garut
“Pada mereka yang terlindungi vaksin booster, memang hanya menunjukan gejala ringan,” lanjut dia.
Namun pada mereka dengan penyakit bawaan, diabetes sebagai contohnya, paparan omicron berpotensi memicu terjadinya ketoasidosis diabetik, salah satu jenis komplikasi yang disebakan diabetes.
Daya tularnya, lanjut dia, terbilang sangat luar biasa. Hanya dengan merawat pasien terpapar Omicron, meski dalam jumlah kecil, dapat memicu lonjakan kasus baru di RS yang menanganinya.(ruf/fin)