GARUT – Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Kadisdamkar) Garut, Firman Karyadin meninggal dunia dalam usia 55 tahun di kediamannya di Jalan KH. Hasan Arif, Kampung Bebedahan, RT 3 RW 15, Desa Sukasenang, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut, Kamis (24/6).
Almarhum dimakamkan di Pemakaman Keluarga Rd. H. Sarif Wirakusumah yang berlokasi di Kampung Cangkuang, Kelurahan Muara Sanding, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut.
Bupati Garut, Rudy Gunawan, menyampaikan, Kadisdamkar Garut merupakan salah satu putera terbaik yang dimiliki oleh Kabupaten Garut.
Baca Juga:Soal Pemukulan Nakes, Ketua PPNI: Warga Harus Mengerti Peran Nakes saat PandemiPerawat di Puskesmas Pamengpeuk Dianiaya, Wabup Sesalkan Tindakan Tersebut
“Saya atas nama pribadi dan Pemkab Garut mengucapkan turut berduka cita dan berbelasungkawa yang mendalam atas meninggalnya putra terbaik daerah,” katanya.
Rudy mengungkapkan, almarhum merupakan orang yang sangat loyal dan profesional dalam melaksanakan tugasnya.
Firman Karyadin menghabiskan masa hidupnya sebagai PNS sejak tahun 1988. Selama menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) Firman Karyadin pernah menjabat beberapa jabatan di lingkungan pemerintahan Garut, diantaranya Camat Pakenjeng Kabupaten Garut, Kepala Bidang Tata Usaha Kantor Satpol PP Garut, Kepala Bagian Perekonomian Sekretariat Daerah (Setda) Garut, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Garut, Staf Ahli Bupati Sekretariat Daerah (Setda) Garut, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Garut, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Garut. (Erf)