RadarPriangan.com, GARUT – Gabungan Wartawan Nekat (GAWAT) geruduk panitia acara Forum Keserasian Sosial Sauyunan Desa Sukamukti, Kecamatan Sukawening, Kabupaten Garut, Jumat (27/11/2020).
GAWAT yang diketuai Heru Machio bersama puluhan wartawan Nekat lainnya menunjukkan sikap solidaritas karena beberapa rekannya merasa tersinggung atas ucapan pantia Forum Keserasian Sosial Sauyunan pada acara yang digelar Kamis (26/11).
Setelah diskusi panjang, akhirnya panitia acara meminta maaf atas perlakuan dan ucapan yang keliru kepada sejumlah awak media online tersebut.
Baca Juga:Kementerian Kominfo Lakukan Webinar Program KPC PEN dengan Diskominfo GarutPemkot Tasik Tertibkan Reklame Tak Berizin yang Belum Bayar Pajak
” Di hari ini Jumat tanggal 27 November 2020, menyampaikan permohonn maaf kepada kawan-kawan media atas kesalahan kami di kegiatan kemarin dikhususkan pada media (yang tergabung di) GAWAT. Saya sekali lagi meminta permohonan maaf atas kesalahan kemarin atas ucapan kami,” ujar Hasbulloh salah seorang panitia, Jumat (27/11/2020).
Sebelumnya dikabarkan bahwa beberapa wartawan dari media Deteksi dan Jurnal merasa tersinggung karena ketika mereka ingin meliput acara tidak diterima lantaran sudah ada salah satu media yang meliput.
Kemudian mereka juga diminta idCard wartawan juga dibekali ucapan oleh salah seorang panitia bahwa idCard itu diminta dan difoto karena khawatir yang datang ini adalah wartawan abal-abal.
Atas ucapan itulah wartawan tersebut naik pitam dan mengadu kepada Heru Machio selaku Ketua Gabungan Wartawan Nekat. (RP)