RadarPriangan.com, GARUT – Pengusaha muda asal Kabupaten Garut Dodi Gustari resmi terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kabupaten Garut periode 2020-2024.
Pada Musyawarah Kabupaten (Muskab) PBSI Kabupaten Garut yang dilaksanakan di Aula STTG Garut, Ahad (22/11) siang, Dodi mendapat dukungan penuh dari seluruh PB yang terdaftar dan aktif di PBSI Kabupaten Garut.
Ketua PBSI Kabupaten Garut terpilih, Dodi Gustari mengungkapkan, usai terpilih sebagai ketua PBSI Kabupaten Garut, pihaknya mulai menyusun program jangka pendek, menengah dan panjang.
Baca Juga:Selama Tujuh Jam Ridwan Kamil Diperiksa Bareskim Terkait adanya Kerumunan di Megamendung BogorUpdate Kasus Positif Covid-19 Garut, Sabtu 21 Nopember 2020
” Alhamdulillah juga saya sebagai ketua umum PBSI Garut yang terpilih secara aklamasi, tentunya mempunyai visi dan misi agar atlit -atlit bulu tangkis di Kabupaten Garut dapat terus meningkatkan kualitas dan kemampuannya untuk berprestasi, dan hal itu tentunya akan dilakukan secara bertahap dalam lima poin yang tadi saya bacakan dalam sambutan,” ujar Dodi.
Dodi berharap semua PB yang ada di Garut bisa memahami dan juga mengerti apa visi dan misi yang akan dilaksanakan selama kepengurusannya ke depan
“Untuk kinerja jangka pendek kita telah berkomunikasi dengan Ketua KONI dan Kadispora, bahwa PBSI Garut harus mengadakan event untuk menghadapi babak Kualifikasi (BK) untuk PORDA tahun 2022,” pungkasnya
Tidak hanya itu, PBSI Kabupaten Garut pun memiliki pekerjaan rumah dalam rangka menghasilkan atlet-atlet lokal yang memiliki kualitas. Sehingga kedepan, Garut memiliki prestasi yang lebih dari olahraga yang banyak digemari seluruh elemen masyarakat tersebut.
Sementara itu, Kepala Bidang Keorganisasian PBSI Provinsi Jawa Barat, Ma’sum Husain melihat bahwa Kabupaten Garut memiliki potensi Garut dari cabang olahraga bulutangkis. Selain banyak dari jumlah atletnya, dari segi kualitas pun atlet Garut memiliki peluang untuk berkembang dan berprestasi di kanca yang lebih tinggi.
“ Kurang lebih sekitar 293 yang terdapat di SI Garut mempunyai 23 club yang aktif di SI, 17 yang aktif dan 6 yang nonaktif, dan kalau melihat dari sisi potensi atlit-atlit garut ini bisa sangat lebih berkembang,” katanya
Pihaknya berharap, di bawah kepengurusan yang baru ini, PBSI Garut harus bisa membuat pusat latihan di daerahnya.