GARUT – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kabupaten Garut, saat ini sudah melakukan beberapa tahapan terkait dengan Pilkada Garut melalui desk Pilkada untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh ketua DPD PSI Garut, Ramlan Gumilar, ditemani ketua Bapilu PSI Jawa Barat, Widi Nugroho, di salah satu rumah makan di Kabupaten Garut, Kamis 11 Juli 2024, Petang.
Ramlan Gumilar, menyampaikan bahwa sejauh ini pihaknya telah melakukan berbagai macam komunikasi politik baik dengan partai-partai di Kabupaten Garut maupun dengan bakal calon perseorangan.
Baca Juga:Final Euro 2024: Rekor Pertemuan Spanyol vs Inggris Menjelang Laga Penentu di BerlinInnalillahi wa Inna Ilaihi Rajiun: Ustadz Walid Yazid bin Abdul Qadir Jawas Meninggal Dunia
“Kami telah melakukan penjajakan silaturahmi politik ke partai-partai yang ada di Garut, ataupun kepada calon personal yang bermunculan yang menjadi bursa akan maju baik menjadi bupati maupun wakil bupati Garut,” Kata Ramlan.
“Kami juga sudah melakukan safari politik itu, kemudian kita saring untuk dianalisa oleh desk pilkada Garut untuk dilaporkan ke desk Pilkada DPW PSI Jawa Barat kemudian diteruskan ke DPP Pusat di Jakarta,” Sambungnya.
Setelah tahapan-tahapan tersebut, menurut Ramlan, ada 2 nama bakal calon bupati dan wakil bupati Garut yang mendaftar atau merapat kepada DPD PSI Kabupaten Garut.
“Yang pertama itu dari Partai Keadilan Sosial yakni bapak Helmi Budiman, dan yang kedua dari Partai Persatuan Pembangunan yakni bapak Yudi Lasminingrat,” Ujarnya.
Ramlan menyebutkan, bahwa alasan DPD PSI Garut mendorong Yudi-Helmi untuk maju menjadi calon kepala daerah Kabupaten Garut lantaran kedua bakal calon tersebut yang proses tahapan sampai DPP PSI melalui desk Pilkada.
“Jadi dari partai yang kita datangi dan kita silaturahmi ada juga yangyang personalnya, tetapi tidak mengikuti proses tahapan. Hanya 2 orang tersebut yakni dari PKS dan dari PPP itu,” Ungkapnya.
Sementara itu ketua Bapilu PSI Provinsi Jawa Barat, Widi Nugroho, menyatakan, bahwa dukungan yang diberikan kepada kedua bakal calon tersebut merupakan suatu langkah yang baik.
Baca Juga:Tragedi Akibat Konsumsi Buah Kecubung di Banjarmasin, Ini Bahaya dan Dampak SeriusHari Asyura 10 Muharram: Memperingati 17 Peristiwa Penting dalam Sejarah Islam
“kita memberikan dukungan kepada 2 bakal calon itu merupakan langkah yang tepat, dan juga visi misi yang ditawarkan kepada kedua calon tersebut sudah Oke, sudah ada keselarasan. Artinya untuk kemajuan Kabupaten Garut, saya rasa 2 tokoh ini cukup tepat,” Pungkasnya. (Ale)