Jantung Berdebar-debar Ketika Menderita Asam Lambung GERD, Jangan Panik Dulu

Jantung berdebar-debar ketika mengalami asam lambung naik (foto ilustrasi shutterstock)
Jantung berdebar-debar ketika mengalami asam lambung naik (foto ilustrasi shutterstock)
0 Komentar

 

Banyak pula dari penderita asam lambung yang akhirnya salah diagnosa ketika mereka kurang memberikan informasi dengan benar ke dokter. Mereka hanya menginformasikan jantung berdebar-debar tanpa menginformasikan riwayat asam lambung.

Hal itu menyebabkan dari sebagian penderita asam lambung salah diagnosa dan justru mendapatkan pengobatan jantung. Padahal bukan jantungnya yang bermasalah, melainkan karena serangan asam lambung yang menyebabkan jantung berdebar-debar.

Oleh karena itu, anda perlu menginformasikan dengan benar gejala asam lambung yang anda derita ketika konsultasi ke dokter, agar dokter bisa mendiagnosa dengan benar tentang jantung berdebar-debar tersebut.

Baca Juga:Banyak Penderita Asam Lambung yang Mengeluhkan SembelitCara Memasang Anti Gores HP yang Benar

Masalah seperti ini juga pernah dialami oleh penderita asam lambung yang pernah Radar wawancarai. Seperti yang diutarakan oleh Aie, warga Kabupaten Garut yang pernah mengalami asam lambung. Dia pernah salah diagnosa ketika ke dokter dan justru mendapatkan obat untuk memulihkan kesehatan jantung. Padahal setelah diteliti lebih jauh, Aie rupanya mengalami penyakit asam lambung, bukan penyakit jantung.

Asam Lambung Tidak Menyebabkan Penyakit Jantung

Dari kebanyakan penjelasan dokter, penyakit asam lambung tidaklah bisa menyebabkan sakit jantung. Walaupun penderita asam lambung kerap merasakan gejala jantung berdebar-debar. Hal ini karena saluran pencernaan atau asam lambung tidak satu saluran dengan jantung.

https://www.youtube.com/watch?v=NeFFrVhyU5k

https://www.youtube.com/watch?v=Yfe78tt-s58

Demikian penjelasan Jantung Berdebar-debar Ketika Menderita Asam Lambung. Untuk memastikan apakah anda memang mengalami GERD atau serangan jantung, anda perlu konsultasi dengan dokter dan memberikan keterangan dengan jelas. Selain itu anda juga harus memastikan kesehatan jantung dengan pemeriksaan EKG. Jika memang anda mengalami penyakit asam lambung GERD, seperti gejala mulut asam, panas di dada, sesak napas dan gejala lainnya, mudah-mudahan jantung berdebar-debar itu bukanlah serangan jantung, melainkan memang karena serangan asam lambung.

0 Komentar