Program Mudik Gratis 2023, Buruan Cek Disini!

program mudik gratis 2023
program mudik gratis 2023
0 Komentar

Siap-siap meskipun belum memasuki Ramadhan 2023 M / 1444 H, namun tiket mudik Lebaran Idul Fitri biasanya sudah tersedia jauh-jauh hari. Jadi jangan sampai kehabisan, apalagi sekarang Pemerintah memberikan Program Mudik Gratis 2023 via kereta api.

Program mudik gratis 2023 melalui moda transportasi kereta api ini disediakan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Tengah untuk warganya yang sedang merantau di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi.

Jika beruntung mendapat tiket kereta lebaran ini dan masuk sebagai calon penumpang yang mendapatkan program ini, maka lumayan anda bisa menghemat dan tidak ribet untuk pulang berkumpul bersama keluarga tahun ini.

Baca Juga:Preman Pensiun 8 Episode 1 Kapan Tayang? Simak Info Terbaru & Sinopsisnya Disini!Seleksi PPPK 2023, Kapan dan Ada Formasi Apa Saja?

Sebelum mendaftar sebaiknya pahami terlebih dahulu berbagai persyaratan yang harus dipenuhi para calon pemudik agar benar-benar mendapat tiket kereta ini. Untuk itu silakan simak artikel berikut ini sampai selesai.

Warga yang masuk kategori penerima bantuan mudik gratis ini khusus mereka yang ber-KTP atau kelahiran Jawa Tengah yang saat ini berada di Jabodetabek dan ingin mudik Lebaran tahun 2023.

Kereta Api menjadi alat transportasi untuk mengangkut para pemudik yang masuk dalam program Pemprov Jawa Tengah ini.

Melalui Instagram @penghubungjateng, inilah jadwal dan lokasi keberangkatan program mudik lebaran gratis untuk tahun 2023 ini.

Lokasi : Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat ; Waktu : Selasa, 18 April 2023, sesuai dengan jadwal keberangkatan masing-masing jurusan kereta api

Syarat dan Ketentuan yang diberlakukan khusus para calon pemudik program dari Pemprov Jateng ini adalah sebagai berikut :

1.KTP atau Kelahiran Jawa Tengah

2.1 Keluarga Maksimal 4 Orang

3.Daftar di https://pedamateng.penghubung.jatengprov.go.id/swa

4.Bisa diakses mulai Senin 27 Maret 2023.

Rute Kereta Api:

1.KA Menoreh : Brebes-Tegal-Pemalang-Pekalongan-Batang-Weleri-
Semarang tawang.

2. KA Kutojaya Utara : Prupuk-Bumiayu-Purwokerto-Kroya-Sumpiuh-Gombong-Karanganyar-Kebumen-Kutoarjo.

Cara daftar moda kereta api baru bisa diakses dan dimulai pada Senin, 27 Maret 2023 yang dilakukan secara online melalui link berikut https://pedamateng.penghubung.jatengprov.go.id/swa.

0 Komentar