Cara Membuat Lotek dengan Bahan Sederhana

lotek(pxabay)
lotek(pxabay)
0 Komentar

RADAR GARUT Lotek merupakan salah satu makanan khas Indonesia khususnya dari masyarakat Sunda, yang mudah ditemukan di seluruh wilayah Jawa Barat.

Lotek hampir mirip dengan Gado-gado, makanan ini berupa rebusan sayuran segar yang dicampur bumbu kacang. Keunikannya, sebagai bahan sambal di pingir kacang sering kali ditambahkan tempe dan dalam bumbunya itu ditambahkan terasi, gula merah, dan bawang putih.

Secara umumnya, lotek terasa lebih manis daripada Gado-gado.

Karena di dalam bahannya banyak terdapat sayuran, lotek juga merupakan makanan yang kaya akan vitamin dan mineral. Dengan memakan lotek, anda bisa memenuhi kebutuhan tubuh akan kandungan gizi tersebut.

Baca Juga:Resep Membuat Sambal Cibiuk Khas GarutResep dan Cara Praktis Memasak Telur Gulung

Nah bagi anda yang ingin mencoba membuat lotek di rumah, kami akan memberikan tips bahan dan caranya.

Bahan yang digunakan pun tak perlu repot-repot, karena bahanya sederhana dan mudah ditemukan.

Berikut ini adalah lotek dengan bahan dari sayuran segar berupa toge, kol, dan kangung.
Bahan yang anda perlukan
• 1 ikat kangkung, direbus
• 100 g taoge, direbus
• 100 g kol, dipotong-potong, direbus
Bahan bumbu kacang:
• 50 g kentang, direbus lalu dihaluskan
• 1 1/2 sdm gula merah
• 1 1/2 sdt garam
• 150 g kacang tanah yang sudah digoreng, lalu dihaluskan
• 2 sdm air asam jawa yang di campur 2 sdm air
• 200 ml air panas
• 4 buah cabai merah
• 2 buah cabai rawit
• 3 butir bawang merah
• 2 siung bawang putih
• 6 cm kencur

Cara membuat lotek
• Bikin saus kacang terlebih dulu. Aduk bumbu halus, kentang, gula merah, dan garam. Tambahkan kacang tanah halus dan air asam. Aduk rata. Tuang air panas.
• Aduk rata.pertama-tama masukan semua bumbu kacang yang terdiri dari bahan kentang yang sudah direbus ,gula merah ,garam, kacang tanah, air asam jawa, air panas, cabai merah, cabai rawit, bawang merah, bawang putih, dan kencur.
• Setelah bahan-bahan bubumu kacang sudah dimasukan kedalam ulekan lalu bahan-bahannya terus ulenin atau diulek hingga halus,
• jika sudah halus bahan bahan seperti kangkung, kol dan taoge lalu diaduk sampe semua bumbu kacang menyatu dengan bahan sayuran,lalu masukan ke dalam piring,

0 Komentar