Oknum Polisi Sekaligus Walpri Wagub Jabar Dilaporkan Warga Garut

Oknum Polisi Sekaligus Walpri Wagub Jabar Dilaporkan Warga Garut
istimewa
0 Komentar

Buntut Dugaan Penganiayaan dan Intimidasi terhadap Remaja asal Garut

Warga Garut laporkan seorang oknum polisi yang mengaku ajudan wakil Gubernur (Wagub) Jabar ke Polda Jabar menyusul adanya dugaan penganiayaan dan intimidasi kepada empat remaja.

Salah satu orang tua dari remaja yang mengaku jadi korban penganiayaan dan intimidasi oknum polisi, Deni Ranggajaya, menyebut pihaknya telah resmi laporkan oknum polisi.

Oknum polisi yang dilaporkan ke Propam Polda Jabar itu sempat mengaku ajudan Wagub Jabar tersebut berinisial US yang diduga telah melakukan penganiayaan dan intimidasi terhadap anaknya.

Baca Juga:3 Link Live Streaming Nonton Piala Dunia Qatar Terbaik Selain Yalla ShootKorban Akibat Gempa Terus Berdatangan ke Rumah Sakit, Bupati Cianjur Menangis

Dugaan penganiayaan dan intimidasi oknum polisi terhadap anaknya yang Bernama Hilmi Afnan Fauzian itu terjadi pada 27 September 2022 di kantor Polsek Bandung Wetan.

Anak Deni bersama tiga orang rekan anaknya yakni Luki Lukmanul Hakim, Hilman Alfarisi, dan Bambang mengaku ikut mendapat penganiayaan dan intimidasi.

Insiden tersebut bermula dari adanya perselisihan antara anak Deni dan teman-temannya dengan seorang berinisial R di sebuah tempat hiburan malam di kawasan Tamansari Bandung.

Kasus itu kemudian ditangani Polsek Bandung Wetan, dan proses pemeriksaan berjalan mengikuti prosedur.

Dugaan penganiayaan dan intimidasi mulai dirasa empat orang remaja asal Garut Ketika oknum polisi berinisial US yang sempat mengaku sebagai ajudan Wagub Jabar datang.

Ia menjelaskan, penganiayaan yang dirasa keempat remaja itu mulai dari rambut yang dijambak, kaki diinjak, memukul lutut, hingga mencabuti kumis.

“Oknum polisi itu pun terus mengintimidasi anak-anak dengan menunjukan pistol yang dibawanya. Dia bilang, kalian tahu ini apa?” kata Deni menirukan ucapan US

Baca Juga:Indomaret di Sukaresmi Dibobol MalingMessi dan Argentina Dipermalukan Arab Saudi dengan Skor 1-2

Orang tua remaja asal Garut itu pun akhirnya mendapat informasi bahwa oknum tersebut merupakan kakak ipar orang yang berselisih dengan anaknya.

Ingin mendapat keadilan, Deni berinisiatif melaporkan oknum polisi ke Propam Polda Jabar

Diketahui bahwa oknum polisi yang dilaporkan bukan seorang ajudan wakil gubernur tetapi Walpri Wakil Gubernur Jawa Barat.

Buntut dari kasus tersebut, saat ini Polsek Bandung Wetan. Pada awalnya proses pemeriksaan yang dilakukan penyidik di Polsek Bandung Wetan berjalan sebagaimana mestinya. (*)

0 Komentar