Radar Garut – Corndog merupakan makanan yang berasal dari Amerika. Corndog ini pernah viral di Indonesia karena ada aktor korea yang pada dramanya mengunjungi street food dan Corndog.
Dengan tayangan drama korea tersebut populeritas Corndog menjadi naik dan semakin terkenal.
Dari segi rasa, Corndog memang makanan yang lezat sehingg tak heran banyak masyarakat yang menyukainya.
Baca Juga:Resep Membuat Kue CubitKi Joko Bodo Dikabarkan Sudah Hijrah Dari Dunia Paranormal Sebelum Meninggal
Corndog sendiri merupakan sosis yang ditusuk dan dilumuri tepung jagung. Tetapi sekarang Corndog memiliki lumayan banyak variasi seperti Corndog mozzarella, Corndog kentang, Corndog rice cake ,Corndog fish cake, Corndog roti tawar.
Nah berikut ini kami membagikan tips atau resep cara membuat corndog sosis mozarela yang lezat itu.
Bahan-Bahan
1. Sosis , potong menjadi 2
2. Keju mozarella, potong seukuran sosis
3. Penusuk kayu 2x panjang sosis
4. saus tomat ,mayonnaise, Saus sambal
Bahan pelapisnya:
1. 200 gram tepung terigu
2. 100 mililiter air
3. 100 ml susu cair
4. 1 butir telur
5. 1 sendok teh baking powder
6. 1 sendok teh garam
7. 1/2 sendok teh gula pasir
Bahan Pelapis kering:
1. Tepung roti atau panir secukupnya
Cara membuatnya:
1. Buat adonan untuk pelapis,masukan bahan-bahan pelapis kecuali tepung roti atau panir kedalam wadah lalu aduk hingga rata,adonan harus bertekstur kental.
2. Tusukan sosis dan keju mozzarella ketusuk kayu. Baluri tusukan sosis keju mozalera dengan tepung terigu.boleh dimasukan kedalam frezzer.
3. Baluri sosis keju mozarela dengan bahan pelapis yang kental.
4. Lalu celupkan tusukan dan balur kedalam pelapis kering, tepung roti atau panir.
5. Goreng corndog dengan minyak dan menggunakan api kecil goreng sampai agak kecokelatan,setelah itu angkat lalu tiriskan.
6. Corndog siap dihidangkan.