Radar Garut – Tahu sumedang makanan khas dari Kabupaten Sumedang Jawa Barat itu yang berbahan dasar dari kedelai dan berbentuk kotak mempunyai rasa yang berbeda dengan tahu pada umumnya.
Tahu Sumedang itu memiliki rasa yang asin dan lebih gurih dari tahu pada umumnya. Meskipun tidak berisi namun rasanya tetap lembut walaupun Tahu itu digoreng secara kering.
Sama seperti makanan dan jajanan lainnya kini Tahu Sumedang tidak hanya ditemukan di daerah Sumedang saja melainkan Tahu sumedang kini sudah bisa ditemukan diberbagai daerah. Tahu sumedang juga sering dipasarkan oleh pedagang asongan maupun pedagang keliling di tempat-tempat tertentu.
Baca Juga:Resep Membuat Rendang Makanan Khas PadangKi Joko Bodo Dikabarkan Meninggal Dunia
Misalnya di Terminal, di Tempat Wisata, di Stasiun, dan masih banyak lagi ditempat-tempat lainnya.
Nah, apakah kalian penasaran bagaimana cara membuat tahu sumedang.
Beginilah cara membuat tahu sumedang, dan apa saja bahan yang harus disiapkan dalam membuat tahu sumedang.
Silakan kalian simak cara dan langkah-langkah dalam proses pembuatan tahu sumedang di bawah ini.
Bahan-bahan
-10 buah tahu putih
-1 butir telur ayam
-80 gram tepung terigu
-1/4 sendok the baking powder
-3 siung bawang merah, tumbuk hingga halus
-3 siung bawang putih, tumbuk hingga halus
-kunyit 2 cm, tumbuk hingga halus
-1 sendok makan penyedap rasa
-garam halus 1 sendok makan the
– minyak goreng secukupnya
-air putih bersih untuk rendaman secukupnya
Langkah-Langkah
-pertama-tama kita masukan tepung terigu ke dalam wadah adonan yang sudah kita siapkan kemudian tambahkan bumbu penyedap rasa, garam halus, dan baking powder. Lalu aduk hingga rata.
-Lalu tumbuk bawang merah, bawang putih, dan kunyit hingga halus kemudian tuangkan pada wadah yang baru dan siram menggunakan air secukupnya. Lalu aduk hingga merata.
-Bagi tahu putih hingga menjadi empat bagian, potong sesuai selera lalu masukan pada wadah yang sudah berisi air bumbu tadi. Siram-siram potongan tahu putih tersebut dan biarkan sebentar supaya air bumbu meresap kedalam tahu. Setelah itu tiriskan.
-Kemudian pecahkan telur ayam dan masukan ke dalam wadah yang baru lalu kocok-kocok.
Baca Juga:Resep Membuat Batagor Makanan Khas Jawa BaratResep Membuat Es Goyobod
-Ambil potongan tahu putih yang sudah bercampur dengan air bumbu tadi, kemudian celupkan pada kocokan telur yang tadi telah dikocok lalu masukan ke dalam campuran tepung bumbu yang telah dibuat tadi hingga melapisi tahu. Ulangi langkah tersebut sampai semua potongan tahu tersebut dibaluri dengan kocokan telur dan tepung bumbu.