Radar Garut – Semenjak zaman dahulu orang-orang sudah memanfaatkan daun kelor karena mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan.
Daun kelor disebut-sebut sebagai tumbuh-tumbuhan yang memiliki kandungan yang berguna bagi kesehatan.
Oleh karena itu, daun kelor ini kerap digunakan orang-orang dalam metode pengobatan tradisional.
Baca Juga:Ahsan/Hendra Sedih Gagal di Final Kejuaraan Dunia 2022Awas Jangan Salah Pilih! Inilah Perbedaan Oli Motor Matic dan Manual
Tumbuhan ini banyak didapati di kawasan tropis. Maka dari itu, dedaunan ini banyak ditemukan di wilayah Indonesia.
Melansir dari alodokter, berikut ini sudah dirangkum berbagai manfaat daun ini bagi kesehatan, simak artikel berikut ini.
Kandungan Nutrisi Daun Kelor
Manfaat daun ini sebenarnya datang dari beragam nutrisi yang terkandung di dalamnya. Nutrisi yang dimaksud meliputi:
Protein
Vitamin, seperti vitamin A, vitamin B2, vitamin B6, dan vitamin C. Mineral, termasuk zat besi, kalsium, kalium, dan magnesium. Selain beragam nutrisi di atas, daun ini juga mengandung asam amino esensial dan antioksidan.
Manfaat Daun Kelor bagi Kesehatan
Ada beragam manfaat daun ini untuk kesehatan tubuh yang dapat Anda peroleh, seperti:
- Menjaga daya tahan tubuh
Daun ini telah dikonsumsi sejak lama sebagai tanaman herbal untuk menjaga daya tahan tubuh.
Daun ini kaya akan kandungan antioksidan dan vitamin C yang berperan dalam meningkatkan imunitas dan melindungi tubuh dari berbagai infeksi.
Baca Juga:Awas Jangan Salah! Perhatikan Hal Ini Saat Memilih Oli Sepeda MotorUu Ruzhanul Ulum dan Atalia Praratya Ridwan Kamil Kunjungi Pasar Pelita Sukabumi
Kandungan vitamin C pada daun ini bahkan 7 kali lipat lebih banyak dari buah jeruk.
Berbagai penelitian di laboratorium pun mengungkapkan bahwa ekstrak daun ini diketahui paling baik dalam melindungi tubuh dari bakteri Streptococcus aureus penyebab infeksi kulit, infeksi katup jantung, infeksi tulang, dan pneumonia.
- Mengatasi gejala mata merah
Daun ini juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata. Berkat kandungan senyawa yang bersifat antimikroba dan antiradan.
Daun ini bisa menjadi salah satu obat herbal untuk meredakan gejala mata merah atau konjungtivitis yang disebabkan oleh infeksi kuman atau alergi.