JAKARTA- Kecelakaan maut yang terjadi di Jalan Alternatif Cibubur pada Senin, 18 Juli 2022 lalu begitu menyita perhatian publik.
Kecelakaan yang melibatkan truk tangki Pertamina dengan sejumlah kendaraan ini menyebabkan 11 orang meninggal dunia.
Bahkan, karena kecelakaan ini, muncul petisi untuk menutup lampu merah perempatan CBD Transyogi Cibubur – Cileungsi, lokasi terjadinya peristiwa naas itu.
Baca Juga:Hadang Kecepatan BentekeDifitnah Ricky Miraza Punya Penyakit Kelamin Menular
Berkaca dari kecelakaan maut di Cibubur, berikut 5 tips berkendara yang aman saat dekat truk yang dapat kamu antisipasi selama mengemudikan mobil dan motor.
1. Jaga Jarak Aman
Tips pertama dan paling utama saat berkendara dekat truk sudah pasti menjaga jarak aman.
Punya body yang besar, membuat truk memiliki beberapa ‘blind spot’, titik-tik di mana pengemudi tidak dapat melihat kendaraan lain menyalip.
Jika berkendara dalam jarak dekat, dikhawatirkan akan membatasi ruang gerak truk.
Sementara, dengan menjaga jarak, pengendara bisa mengantisipasi pergerakan truk, misalnya saat truk mengerem mendadak, atau tidak kuat menanjak.
2. Perhatikan Arah Jalan Truk
Setelah menjaga jarak aman, kamu juga bisa memperhatikan arah jalan truk.
Jika truk memberi tanda akan berbelok, putar balik, dan sebagainya, ada baiknya kamu memperlambat atau bahkan menghentikan laju kendaraan untuk sementara, sampai truk selesai berjalan.
Baca Juga:Juventus Duluan Dapat Gleison BremerPersib Luncurkan Jersey 2022/2023
Perpaduan antara body besar dan blind spot dari truk akan membuat mobil atau motor terancam bahaya jika tidak sabar menunggu.
3. Klakson sebagai Isyarat
Jika kamu benar-benar ingin mendahului truk, coba beri isyarat dengan membunyikan klakson atau menggunakan lampu dim.
Dengan begitu, pengemudi truk dapat mengetahui kehadiran pengendara lain, dan menyesuaikan posisinya.
4. Berikan Ruang yang Cukup
Setelah membunyikan klakson, kamu juga perlu memerhatikan ruang untuk kendaraanmu agar bisa menyalip truk.
Juga beberapa kendaraan lain di sekitarmu.
Jika memaksakan diri agar kendaraanmu bisa masuk, tentu akan sangat berbahaya karena kendaraanmu berada pada blind spot truk.
Kecelakaan sangat mungkin terjadi, apalagi jika ada kendaraan lain di depannya yang mengerem mendadak
5. Jaga Kondisi Kendaraan Tetap Prima
Bukan hanya memerhatikan gerak gerik truk, kamu juga perlu memastikan kendaraan yang digunakan berada dalam kondisi baik atau prima.