RadarPriangan.com, CIAMIS – Lahan seluas 1 hektar di dusun Subang blok Sayang Kaak Gunung Cupu, Kabupaten Ciamis, ditanamai 40 ribu porang.
Penanaman tersebut dilakukan oleh Asosiasi Petani Porang Milenial Galuh Ciamis bekerja sama dengan Karang Taruna dan Dinas Pertanian.
Kadis Pertanian Ciamis Slamet Budi Wibowo, mengapresiasi penanaman yang dilakukan kalangan muda ini.
Baca Juga:Kasus Positif Tinggi, Bupati Garut Mengaku KewalahanYana: Keberadaan Pesantren Diharapkan Tak Hanya Dirasakan Santri Tapi juga oleh Masyarakat Sekitar
” Kami mengapresiasi bangga dengan wujud nyata para pemuda karang taruna ini,”ujar Budi.
“Untuk hasil panen porang ke depan para petani milenial ini tak usah khawatir dalam pemasarannya,” tambah Budi.
Pihaknya telah bekerjasama dengan CV. Sanindo Putra Bandung sebagai pabrik dan akan menampung hasil panen porang.
“Tanaman porang cukup menjanjikan sebagai komoditas yang tak kalah bersaing dengan tanaman lain,”ungkap Budi.
Dengan hal ini semua pihaknya Dinas Pertanian sangat mendukung dan siap mendampingi para petani porang.
“Kami dipemerintahan siap dan akan terus berupaya serta selalu mendukung para petani hingga apa yang diharapkan semua yakni kesejahteraan petani terwujud,”pungkasnya.
Ketua Dewan Pertimbangan P3N yang juga Anggota DPRD Ciamis,Nur- Muttaqin, mengaku optimis melihat animo para petani porang dan prospek ke depan.
Baca Juga:Wisata ke Bandung Tak Perlu Rapid TestKabupaten Sumedang Raih Penghargaan IGA 2020
“Saat ini tanaman porang lagi booming dimana mana. Artinya porang termasuk tanaman yang menjanjikan kesejahteraan bagi para petani,” ujar Nurmutaqin. (ald/RP)