GARUT – Dua pasien positif virus Korona yang sedang dirawat di RSUD dr Slamet Garut keadaannya mulai membaik. Demikian diungkapkan juru bicara Pusat Informasi dan Koordinasi Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Garut, Ricky Rizky Darajat saat jumpa pers di Gedung Pendopo Garut, kemarin (6/4)
“Kedua pasien positif sehat membaik dan menunjukkan peningkatan, KC 1 sudah tidak pake tabung oksigen,” kata Ricky.
Meski begitu kata Ricky, keduanya masih terus mendapatkan perawatan intensif dengan pemantauan setiap harinya.
Baca Juga:Bantu Paramedis, SMKN 1 Garut Salurkan APD ke Rumah Sakit dan Puskesmas di GarutForkopimcam dan PGRI Banyuresmi Lakukan Mitigasi Covid-19 di Wilayah Perbatasan
Lanjutnya, untuk memastikan kondisi pasien sudah terbebas atau belum dari virus korona, tim medis akan melakukan pemeriksaan lanjutan ketika 14 hari setelah perawatan.
“Mudah-mudahan keadaan mereka terus membaik bisa sehat dan beraktivitas kembali,” pungkasnya. (erf)