Kemitraan Pendidikan Tinggi Vokasi Diperluas

Kemitraan Pendidikan Tinggi Vokasi Diperluas
0 Komentar

GARUT– Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) akan memperluas kemitraan pendidikan tinggi vokasi dengan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Jika sebelumnya, kemitraan fokus pada dunia usaha dan insustri.

Direktur Kemitraan dan Penyelarasan Dunia Usaha dan Dunia Industri (Dit Mitras DUDI) Kemendikbud, Ahmad Saufi mengatakan, UMKM berkontribusi menyerap hampir 97 persen lapangan pekerjaan. Sedangkan, ada lebih dari 2.200 pendidikan tinggi vokasi yang setiap tahun menghasilkan angkatan kerja baru.

“Para lulusan pendidikan vokasi ini harus bisa diterima sebagai tenaga kerja di dunia usaha dan dunia industri. Sedangkan kita punya peluang besar di UMKM sebagai bagian dari unit usaha. UMKM bahkan menyumbang 60,34 persen PDB nasional. Artinya, jika kita membangun UMKM, maka kita juga ikut membangun ekonomi nasional,” kata Saufi lewat pernyataanya, Senin (29/9/2020) dilansir FIN (Radar Priangan Group).

Baca Juga:Kulkas Meledak, Menyebabkan Rumah Warga Garut Hangus TerbakarSikapi Informasi Gempa Megathrust, Pemkab Garut Siapkan Peta Kontijensi, Mitigasi, dan Emergensi

Menurut Saufi, peluang kemitraan dengan UMKM masih belum secara masif diterapkan oleh pendidikan tinggi vokasi. Tahun ini, Dit Mitras DUDI telah meluncurkan Program Penguatan Kemitraan Pendidikan Tinggi Vokasi dengan Industri, Dunia Usaha, dan Dunia Kerja (IDUKA).

Melalui program ini, pendidikan tinggi vokasi penerima program akan mendapatkan dana yang harus dimanfaatkan untuk pengembangan dan pendampingan UMKM. “Beberapa kemitraan yang dilakukan, di antaranya transfer ilmu pengetahuan dan teknologi, pengembangan produk, penyelesaian masalah di UMKM, serta peningkatan kompetensi SDM di UMKM dan pendidikan tinggi vpkasi,” ujarnya.

Saufi menjelaskan, kemitraan pendidikan tinggi vokasi dengan UMKM berbasis pada konsep keterkaitan dan kecocokan (link and match), sehingga kedua belah pihak sama-sama mendapatkan keuntungan. Pendidikan tinggi vokasi bertugas untuk berbagi ilmu dan pengetahuan serta mendampingi usaha mikro dan kecil. Sedangkan, di level usaha menengah dan besar dapat dimanfaatkan PTV sebagai tempat magang bagi para mahasiswa.

“Kami sebagai katalisator dan fasilitator dalam kemitraan dan penyelarasan memberikan pendanaan kepada pendidikan tinggi untuk berpikir bersama memecahkan masalah yang dialami UMKM. Pendidikan tinggi vokasi memiliki sumber daya keilmuan dalam bidang pengolahan, pengemasan, pengawetan, hingga pendistribusian produk yang bisa dibagikan kepada UMKM,” tuturnya.

0 Komentar