Jadi, pastikan anak anda tidur lebih awal Ketika puasa supaya dia tidak terlalu mengantuk pada saat bangun sahur dan sekolah nantinya. Lalu moms juga biarkan anak tidur sejenak setelah sahur.
Walaupun berpuasa, anak juga sebaiknya tetap tidur minimal 8 jam dalam sehari. Kalau perlu, minta anak buat tidur siang sesudah beraktivitas buat menjaga staminanya selama berpuasa.
Atur Pola Makan Anak
Pada saat waktu berbuka puasa tiba, pastikan anak anda mengawalinya dengan makanan manis. Tetapi, pastikan juga dia mengonsumsinya dalam porsi yang tepat, agar kekurangan glukosa Ketika puasa bisa kembali terpenuhi. Moms juga bisa memberikan anak sebutir kurma ataupun teh manis hangat.
Baca Juga:Cara Menjaga Kebugaran Fisik Anak Sedang Puasa2 Menu Resep Takjil Yang Cocok Dikonsumsi Anak-Anak
Moms harus Ingat, batasi anak supaya tidak terlalu banyak mengonsumsi makanan manis supaya dia tidak mengalami obesitas. Sesudah itu, nah setelah itu anak bisa menyantap makanan yang berat.
Demikian Cara Mengajarkan Anak Puasa Sejak Usia Dini. Semoga bermanfaat buat para moms semuanya.
Baca Artikel Radar Garut lainnya di Google Berita.