Efek Samping Daun Afrika – Daun Afrika mempunyai banyak khasiat bagi kesehatan. Kandungan senyawa di dalamnya sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh, menyembuhkan dan mencegah beberapa penyakit.
Namun demikian ada efek samping daun afrika yang terkadang dirasakan. Terutama ketika dikonsumsi dalam bentuk seduhan teh.
Melansir alodokter, daun Afrika ini bernama latin Vernonia amygdalina. Daun afrika sering dikonsumsi dalam bentuk teh.
Baca Juga:Efektif Cegah Wasir, Daun Handeuleum Sudah Tersedia dalam Bentuk Obat, Ini Diantara Merk DagangnyaWakil Bupati Garut Sebut Proses Jalan Tol Getaci Tahun Ini Masih Proses Pembebasan
Hal tersebut boleh-boleh saja dilakukan, asalkan tidak secara berlebihan. Karena jika dikonsumsi dalam bentuk berlebihan, memungkinkan ada efek samping yang kurang baik bagi kesehatan.
Kandungan nutrisi di dalam daun Afrika diantaranya terdapat serat, protein, karbohidrat kompleks, kalsium, kalium, magnesium, fosfor, selenium, zat besi, zinc, vitamin A, B, C, E, dan sebagainya. Zat tersebut sangat baik untuk mengontrol kadar gula dan kolesterol dalam darah, kemudian mencegah pertumbuhan sel kanker, melancarkan perncernaan, menambah daya tahan tubuh, meminimalisasi peradangan, mengatasi cacingan dan beragam infeksi, kemudian juga menjaga kesehatan sel hati, mengontrol tekanan darah dan berbagai manfaat lainnya.
Efek Samping Daun Afrika
Meskipun manfaatnya bagi kesehatan sangat banyak namun perlu anda pahami bahwa tidak semua orang cocok mengonsumsi daun Afrika terutama dalam bentuk teh.
Biasanya akan ada efek nyeri di kaki, disertai pusing setelah mengonsumsi daun Afrika dalam bentuk teh.
Efek samping seperti itu karena terjadi gangguan keseimbangan elektrolit, dehidrasi, alergi, hipotensi, neuropati perifer, syaraf kejepit, anemia, hipoglikemia, kurang tidur, dispepsia, malas olahraga, infeksi virus atau bakteri, dan sebagainya.
Maka dari itu, jika terjadi gejala nyeri di kaki disertai pusing, maka berhentilah mengonsumsi secara berlebihan. Kemudian lakukan langkah berikut ketika terjadi efek samping tersebut:
- Kompres hangat kaki yang terasa nyeri tadi, kemudian tidak sembarangan diurut.
- Jaga tubuh dan kaki agar tetap bersih
- Gunakan celana dan alas kaki yang nyaman, jangan terlalu ketat
- Berhenti merokok
- Rajin berolahraga
- Makan makanan yang bergizi seimbang, terutama yang mengandung nutrisi neurotropik
- Tidur cukup dan teratur