Radar Garut – Pempek atau empek-empek merupakan makanan khas Palembang.
Pempek telah ada saat masuknya perantau Tionghoa pada sekitar abad ke-16.
Pempek atau empek-empek diyakini berasal dari sebutan apek atau pek-pek, yaitu sebutan untuk paman atau lelaki Tionghoa.
Pada sekitar tahun 1617 ikan yang berada di sungai musi hanya dimasak dengan digoreng dan dipindang, Oleh sebab itu ada seorang apek yang ingin berinovasi dengan mengiling ikan dan dicampurkan dengan tepung tapioka, sehingga menjadikan makanan baru.
Baca Juga:Ridwan Kamil Menugaskan Kepala Dinas untuk Menjadi ‘Bapak Asuh’ Bagi Korban Gempa CianjurWagub Jabar Lakukan Sholat Gaib Bagi Korban Gempa Cianjur
Setelah jadi makanan tersebut dijajakan oleh para apek dengan sepedah dan para penjual dipanggil dengan sebutan “pek..apek” inilah nama yang awalnya sebelum dinamakan pempek.
Pempek merupakan makanan yang berbahan daging ikan yang digiling lembut dan dicampur dengan tepung kanji atau tepung sagu, serta ditambahkan bahan lainnya seperti telur, bawang putih ,penyedap rasa,dan garam.Pempek biasanya berasa asam, manis, dan pedas yang disebabkan oleh kuahnya.
Pempek bisa juga dibuat di rumah dengan mudah ini bahan dan cara pembuatannya.
Bahan-Bahan
• 500 gram daging ikan giling sampai halus
• 250 gram tepung sagu atau tepung kanji
• 1 sendok makan garam
• 1/2 sendok teh penyedap rasa
• 150 mililiter air dingin
• 1 butir telur, dikocok halus untuk isian
• Minyak goreng secukupnya
• Air secukupnya untuk merebus
• 1 buah mentimun potong kecil-kecil
Bahan-bahan Kuah Cuko
• 250 mililiter air
• 250 gram gula merah
• 2 sendok makan air asam jawa
• 1 sendok teh gula pasir
• 5 siung bawang putih
• 1/2 sendok makan ebi
• 10 buah cabai rawit merah,Kepedasan sesuai selera anda
Cara Membuat Pempek
• Siapkan wadah lalu campurkan ikan yang sudah digiling lalu masukan garam, penyedap rasa, dan air dingin.Aduk hingga rata
• Kemudian masukan tepung sagu atau tepung kanji sedikit demi sedikit ke dalam adonan yang tadi sambil diuleni hingga adonan pempek kental tidak cair. jika adonan masih terasa lengket, kamu bisa menambahkan tepung hingga adonan benar-benar kental dan bisa dibentuk.
• Ambil adonan secukupnya dan bentuk menjadi bentuk lonjor, kapal selam,atau yang lainnya.Lalu masukan telur yang telah dikocok kedalam pempek.