Dua Pemain Garut Selection Diberi Kewenangan Ikut Seleksi Pemain Timnas Pelajar u-16
RadarPriangan.com, GARUT – Tim sepakbola Garut Selection u-16 harus mengakui kehebatan timnas pelajar Indonesia u-16 pada laga uji coba di Lapang Kerkof Garut, Ahad (13/9).
Timnas Pelajar u-16 berhasil unggul 3 – 0, satu gol ditorehkan melalui tendangan penalti, sementara dua gol lainnya melalui sontekan pemain depan timnas dan tendangan muntah dari percobaan penalti yang sempat ditepis penjaga gawang Garut Selection.
Baca Juga:Seorang Pria Bakar Rumah Janda Beranak SatuPSSI Beri Keleluasaan Datangkan Pemain Asing
Pelatih Timnas Pelajar u-16, Rocky Putirai, mengatakan, anak asuhnya sempat mendapat perlawanan dari pemain Garut, beberapa pemain Garut Selection bermain ngotot dan berani.
“Saya lihat dia pintar dan mau, mereka mau belajar dan dicoba saya lihat di game (permainan, red) bagus, nomor sembilan (dari Garut Selection, red) fight bagus,” katanya.
Pasca uji coba melawan Timnas Pelajar u-16, dua pemain asal Garut mendapat kesempatan untuk ikut seleksi timnas pelajar u-16 di Bandung. Dua pemain tersebut yakni Zakwan asal Kecamatan Cisurupan dan Nadif asal Kecamatan Leles.
FOTO BERSAMA. Timnas Pelajar u-16 (Hitam) bersama Tim Garut Selection (Biru Kuning) sebelum pertandingan
Terpisah, Direktur Teknik Garut Selection, Sutiono, mengungkapkan, meski timnya mengalami kekalahan, tapi banyak pelajaran yang didapat anak-anak yang baru mengikuti latihan bersama kurang dari satu bulan.
“Dari segi persiapan mereka udah jadi tim, latihan setiap hari, sementara kita baru tiga minggu. Dari skill dan fisik sudah adanya mereka (karena hanya tiga pekan latihan, red) kitta memberikan motivasi, memajukan permainan yang bagus. Kita belajar, karena mereka timnas, level tertinggi di sepakbola kita,” pungkasnya.
Pihaknya bersyukur dan bangga dua pemainnya mendapat undangan untuk unjuk diri pada kesempatan seleksi timnas pelajar. Ia berharap, mereka bisa benar-benar mengasah skill lebih baik dan berkarir di kanca lebih tinggi. (erf)