Tempat Franchise di Garut, Ada Mixue juga Coffee Toffee

Tempat Franchise di Garut, Ada Mixue juga Coffee Toffee
Tempat Franchise di Garut, Ada Mixue juga Coffee Toffee
1 Komentar

RADAR GARUT – Garut memiliki tempat usaha Franchise yang saat ini banyak membuka di beberapa wilayah di Garut yang bis akita simak di bawah ini.

Franchise merupakan sebuah model bisnis yang melibatkan pemberian hak oleh pemilik merek dagang kepada pihak lain untuk menjual produk atau jasa mereka menggunakan merek dagang.

Tak hanya itu mereka juga menggunakan sistem operasional, dan dukungan yang diberikan oleh pemilik merek dagang tersebut.

Baca Juga:Ide Jualan Takjil Modal Kecil Siap-Siap Untung BesarManfaat dan Efek Samping Daun Kumis Kucing Bagi Kesehatan

Pihak yang diberikan hak ini disebut sebagai franchise atau waralaba dan biasanya membayar biaya awal kepada pemilik merek dagang untuk memperoleh hak tersebut.

Dalam sebuah system ini, pemilik merek dagang biasanya memberikan dukungan dalam berbagai hal seperti pelatihan, pemasaran, dan bantuan operasional.

Pemilik merek juga memberikan akses kepada franchise untuk menggunakan merek dagang dan sistem operasional yang telah teruji.

Dalam banyak kasus, sistem franchise menjadi alternatif yang menarik bagi para wirausahawan yang ingin memulai usaha mereka dengan dukungan merek yang sudah dikenal dan teruji di pasaran.

Berikut ini beberapa perusahaan franchise di Garut.

  1. Mixue

Yang pertama yaitu perusaan Mixue yang saat ini banyak membuka toko di beberapa wilayah di Garut.

Di Indonesia saja gerai mixue sudah buka di 317 toko per Maret 2022 yang mana pada tahun ini saja masih banyak beberapa daerah yang membuka gerai tersebut.

Namun meskipun banyak membuka gerai, namun di Garut sendiri banyak yang membeli produk dari Tiongkok ini.

Baca Juga:Situs Bitly Bisa Hasilkan Uang Dengan Cara IniJadwal Pendaftaran PMB Universitas Garut 2023-2024

  1. Coffee Toffee

Café yang menggunakan model bisnis franchise ini terdapat di Garut yang berlokasi di Jl. Guntur No.4, Paminggir, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut.

Tempat café yang nyaman dan cozy ini bisa menjadi referensi tempat nongkrong maupun bersantai usai pulang kerja.

Café ini menyediakan berbagai menu salah satunya kopi nusantara yang sama di berbagai gerai Coffee Toffee di Indonesia.

  1. Minum Minum

Prosuk minuman yang menggunakan system bisnis franchise ini terdapat di Garut dan diminati oleh masyarakat apalagi kalangan anak muda.

Gerai yang berada Jl. Cimanuk No.135, Paminggir, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, bisa kamu kunjungi dan beli minumannya.

1 Komentar