Jurgen Klopp Tegaskan Komitmennya untuk Liverpool, Setelah Pemilik Ingin Menjual Klub

Jurgen Klopp Tegaskan Komitmennya untuk Liverpool, Setelah Pemilik Ingin Menjual Klub
Pelatih Liverpool Jurgen Klopp-Foto: Liverpool FC-Disway.id-
0 Komentar

Radar Garut – Setelah mendengar kabar Fenway Sports Group (FSG) selaku pemilik ingin menjual klub Jurgen Klopp tegaskan komitmen untuk Liverpool.

Setelah bertanding 90 menit tanpa gol Liverpool mengalahkan Derby County melalui penalti.

Fenway Sports Group (FSG) ingin menjual klub di awal minggu.

Sebelumnya, The Athletic melaporkan FSG “mengundang penawaran” untuk menjual klub, tetapi perusahaan yang berbasis di Boston kemudian mengklarifikasi bahwa mereka bersedia untuk “mempertimbangkan pemegang saham baru” sambil tetap “berkomitmen penuh” ke Liverpool.

Baca Juga:Susi dan Kuat Akui Tak Lihat Pelecehan Brigadir J di Magelang, Skenario Sambo Kembali BerantakanPrediksi Piala Dunia 2022 Qatar, Partai Final Diisi oleh Tim Eropa dan Amerika Latin: Ronaldo vs Messi?

Ketika ditanya apakah penjualan potensial dapat mempengaruhi posisi manajerialnya, Jurge Klopp tegaskan komitmennya untuk Liverpool.

“Bagi saya itu tidak berarti apa-apa. Apa pun yang terjadi, saya sangat suka bagaimana kami bekerja sama dengan pemilik kami, tetapi jika itu akan berubah, saya berkomitmen pada klub,” kata Jurgen Klopp dikutip dari The Sun.

“Kami bekerja sangat dekat dengan FSG. Itu adalah hubungan yang hebat sampai sekarang dan itu tidak akan berubah dan apa pun yang terjadi akan kami lihat dan kami akan menghadapinya,” jelasnya.

Jurgen Klopp juga menerangkan dtengah kabar pemilik ingin menjual klub tidak akan berpengaruh terhadap Liverpool.

“Tidak ada pengaruh sama sekali. Para pemain tidak bertanya kepada saya tetapi jika para pemain ingin bertanya kepada saya, saya dapat memberi tahu mereka semuanya,” tuturnya.

Klopp juga memuji penampilan kiper cadangan Liverpool, Caoimhin Kelleher setelah melakukan tiga penyelamatan adu penalt saat mengalahkan Derby di Anfield.

“Kami tidak pernah menahannya, dia luar biasa, benar-benar luar biasa. Itu adalah tiga penalti yang sangat bagus, semuanya mengarah ke sepak pojok. Dia tetap menyelamatkan mereka,” puji Jurgen Klopp.

Baca Juga:Pengacara: Irfan Widyanto Jadi Korban Sekanario Ferdy Sambo, Dia Kena Prank!Maguire Dibawa ke Piala Dunia Qatar, Rio Ferdinand Sebut Pelatih Inggris Kepala Batu: Berkacalah dari Italia

“Dia kembali dari liburan dan cedera, butuh waktu lama untuk membuatnya kembali berlatih dan kembali ke kecepatan. Tapi jelas dia sudah siap sekarang,” terangnya.

“Dia kiper modern, tenang sesuka Anda, bisa bermain sepak bola dan di atas itu bisa menangkap bola dan menjaga bola keluar dari gawang dengan cara yang sangat bagus. Saya senang untuknya,” pungkasnya.(radartasik.com/pkl/Rendi)

0 Komentar