Diduga Karena Faktor Usia, Jembatan Sukawening Penghubung Akses Jalan 3 Kecamatan Ambruk

Diduga Karena Faktor Usia, Jembatan Sukawening Penghubung Akses Jalan 3 Kecamatan Ambruk
Jembatan penghubung antara Babakan Loa di Jalan Sukawening, Desa Babakan Loa, Kecamatan Pangatikan, Kabupaten Garut Ambruk, pada hari Kamis, (17/03/22) pukul 14.15 WIB.
0 Komentar

Garut – Jembatan penghubung antara Babakan Loa di Jalan Sukawening, Desa Babakan Loa, Kecamatan Pangatikan, Kabupaten Garut Ambruk, pada hari Kamis, (17/03/22) pukul 14.15 WIB.

Akibat dari ambruknya jembatan tersebut, akses jalan untuk di 3 Kecamatan, Yaitu Kecamatan Pangatikan, Kecamatan Sukawening, dan Kecamatan Karangtengah tidak bisa dilalui untuk sementara waktu oleh masyakat.

Jembatan yang ambruk mengalami kerusakan di bagian sisi yang rusak parah, dan keretakan yang ada di bagian tengah jalan.

Baca Juga:3 Warga Garut Meninggal Karena DBDPolisi Ungkap Fakta Baru, Perkelahian Pedagang Tauge di Jalan Merdeka Garut

Kepala Desa Babakan Loa, Asep Sulaeman mengatakan bahwa jembatan tersebut bisa rubuh, karena umur jembatan yang sudah sangat tua.

“Ya gara – garanya mah, satu faktor usia udah lama ini, waktu dibangun tahun 1983, sekarang sudah berapa tahun itu,” kata Asep saat diwawancarai pada hari kamis (17/3/22).

Ketua APDESI Pangatikan ini juga menuturkan, derasnya air di sungai cibereum menjadi alasan jembatan bisa ambruk.

Dia pun tidak menyangka atas kejadian ambruknya jembatan yang menjadi penghubung ketiga kecamatan ini.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut Satria Budi mengatakan, akan berupaya memasang jembatan darurat, untuk akses masyarakat sekitar.

“Barusan dilakukan upaya rapat koordinasi, hari ini akan melakukan upaya pembuatan jembatan darurat, dalam bentuk jembatan beli,” kata Budi.

Dia juga mengatakan, hari ini juga akan mengupayakan pengangkutan barang – barang yang akan dilakukan oleh Bina Marga Kabupaten Garut.

Baca Juga:Buntut Kasus Penembakan Laskar FPI di KM 50 Tol Cikampek, Dua Terdakwa di Vonis Hari IniKasus Dugaan Pelecehan Seksual, Dinkes Cianjur Akan Panggil Kepala Puskesmas

Dia juga akan menyiapkan lampu untuk penerangan di sekitar tempat pembangunan di jembatan tersebut.

Dia menghimbau kepada masyarakat, dengan kejadian ini, masyarakat sekitar agar selalu tetap waspada terhadap situasi disekitarnya.

Untuk masyarakat yang ingin menuju Kecamatan Sukawening maupun ke Kecamatan Pangatikan, akan dialihkan menuju Jalan Karangsari, maupun Jalan Pasir Jengkol ke Arah Sukawening. (cat)

0 Komentar