Cara Mengolah Ikan Tongkol Yang Benar agar Tidak Keracunan

Cara Mengolah Ikan Tongkol Yang Benar agar Tidak Beracun
Cara Mengolah Ikan Tongkol Yang Benar agar Tidak Beracun
0 Komentar

RADAR GARUT – Ikan tongkol dikenal sebagai ikan yang sehat dan bergizi, ikan tongkol bisa mengandung histamin jika tidak disimpan atau diolah dengan benar,yang dapat menyebabkan keracunan histamin. Oleh karena itu, penting untuk memperhatikan cara penyimpanan dan penyolahan agar tetap aman dikonsumsi dan mengurangi resiko keracunan.

Berikut adalah langkah-langkah yang bisa anda ikuti :

1.Pemilihan ikan yang segar :

-Ciri-ciri ikan tongkol yang segar :

Mata yang masih jernih, insang berwarna merah cerah, daging yang kenyal, dan tidak berbau amis yang menyengat.

2.Penyimpanan yang tepat :

-Simpan ikan setelah dibeli :

Jika tidak langsung memasaknya, simpat ikan didalam lemari es, atau bekukan di freezer jika ingin disimpan lebih lama.

Baca Juga:Maju Pilkada Jabar, Paslon Asih: Padukan Imtaq dan Iptek  Ini Dia Barang- Barang Yang Tidak Boleh Disimpan Di Dalam Jok Motor 

Jika menyimpan lebih dari 1-2jam makan bakteri penyebab pembentukan histamin bisa berkembang biak.

3.Pencucian ikan :

Cuci ikan dengan bersih di bawah air mengalir. Bersihkan bagian dalam ikan, terutama pada bagian perut dan insang, untuk menghilangkan sisa darah dan kotoran.

4.Pengolahan dengan suhu tinggi :

-Masak ikan tongkol dengan benar :

Dimasak dengan suhu tinggi hingga matang sempurna. Proses seperti menggoreng, memanggang, atau merebus hingga matang sempurna dapat membantu membunuh bakteri yang mungkin ada.

-Masak dengan bumbu kuat :

Bumbu seperti asam, cabai, kunyit, dan rempah-rempah lainnya tidak hanya menambah cita rasa tetapi juga dapat membantu menjaga kualitas dan kebersihan ikan.

5. Penggunaan ikan yang tepat :

Segera konsumsi ikan setelah dimasak:

Ikan yang sudah dimasak sebaiknya segera dikonsumsi atau disimpan dalam lemari es dan dihangatkan kembali sebelum dikonsumsi. Hindari menyimpan ikan yang sudah dimasak di suhu ruangan terlalu lama.

6. Hindari ikan dengan bau yang tidak sedap :

Jika ikan mengeluarkan bau amis yang kuat atau memiliki tekstur yang tidak biasa, lebih baik tidak dikonsumsi. Bau amis yang kuat bisa menjadi indikasi adanya histamin dalam jumlah tinggi.

Dengan mengikuti langkah-langkah ini, Anda dapat mengurangi risiko keracunan dan menikmati ikan tongkol dengan aman. (Gia/PKL/SMKN2Garut) (pinterest)

0 Komentar