GARUT — Anggota DPRD Kabupaten Garut dari Fraksi Partai Golkar, H. Imat Rohimat melaksanakan reses pertamanya. Ia reses di Desa Rancabango, Kecamatan Tarogong Kaler, Rabu 16 Oktober 2024.
Imat Rohimat menyerap banyak aspirasi masyarakat di Desa Rancabango tersebut.
Ia mengungkapkan bahwa banyak masukan dan aspirasi yang diterima dari warga.
“Alhamdulillah pada hari ini, sore ini saya dari Partai Golkar yang pertama melaksanakan reses. Kenapa bisa di Desa Rancabango? Karena Rancabango adalah desa dengan jumlah penduduk terbanyak, sekitar 1.400 jiwa. Makanya, saya laksanakan di sini, tetapi peserta juga berasal dari Kecamatan Tarogong Kidul dan Kecamatan Tarogong Kaler,” ujarnya di lokasi rese aula Desa Rancabango.
Baca Juga:Berikut 10 Manfaat Madu Hitam Untuk Kesehatan Beserta Kandungan Vitamin yang ada Di DalamnyaBerikut Tanaman yang Bisa Dijadikan Sebagai Tambahan Untuk Teh
Reses ini diharapkan dapat menjadi jembatan komunikasi antara masyarakat dan pemerintah, serta mendukung perencanaan pembangunan yang lebih baik berdasarkan kebutuhan nyata warga.
H. Imat berkomitmen untuk terus menampung dan memperjuangkan aspirasi masyarakat di tingkat DPRD.Selama reses, warga mengajukan berbagai usulan, mulai dari kebutuhan infrastruktur seperti perbaikan jalan dan fasilitas umum, hingga program peningkatan ekonomi lokal.
Beberapa warga juga menekankan pentingnya perhatian terhadap sektor pendidikan dan kesehatan.
H. Imat Rohimat mencatat semua aspirasi yang disampaikan dan berjanji untuk menindaklanjutinya.
“Karena ini, saya akan mengusulkan aspirasi masyarakat. Namun, tidak mungkin semua dapat diakomodasi dari APBD Garut yang terbatas. Mungkin perlu ada komunikasi dengan Dewan Provinsi dan Dewan Pusat. Jika tidak terakomodasi, Dewan Provinsi bisa merealisasikan, dan jika mereka juga tidak bisa, Dewan Pusat yang akan membantu,” tambahnya.
Kegiatan reses ini tidak hanya meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan, tetapi juga memperkuat hubungan antara wakil rakyat dan konstituen.
H. Imat berharap, melalui komunikasi yang baik dan sinergi antar lembaga, semua aspirasi masyarakat dapat diperjuangkan secara efektif.
Baca Juga:Chana Auranti: Ikan Hias yang Menawankan dan Penuh KepribadianCara Memasak Kulit Sapi yang Simpel dan Lezat
Dengan semangat kolaborasi, diharapkan visi pembangunan Kabupaten Garut dapat terwujud dengan baik, menjadikan daerah ini lebih maju dan sejahtera.
H. Imat juga menegaskan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam setiap proses pembangunan agar kebutuhan mereka dapat terpenuhi secara optimal. Reses ini menjadi langkah awal yang positif dalam membangun kepercayaan dan harapan baru bagi masyarakat Garut.