Radar Garut- Pengalaman yang sangat menyakitkan maupun tidak mengenakan ketika masa kanak-kanak dapat meninggalkan luka yang sangat mendalam, bahkan hal tersebut dapat menyebabkan terlukanya inner child yang dimiliki oleh seseorang tersebut.
Inner child sendiri adalah sebuah bagian penting dari diri individu dimana hal tersebut menjadi perantara kenangan pada masa kecil. Jika inner child seseorang telah terluka, maka hal tersebut dapat sangat mempengaruhi emosi bahkan hingga prilaku seseorang ketika mereka telah tumbuh sangat dewasa.
Setiap pengalaman negative yang telah dilewati ketika kanak-kanak dapat meninggalkan luka terhadap inner child mereka. Terkadang banyak sekali seseorang yang tidak menyadari bahwa sebenarnya hal negative yang mereka rasakan merupakan dampak dari terlukanya inner child mereka. Oleh karena itu, penting untuk mengenali tanda berikut ini jika inner child kamu sebernarnya pernah mengalami terluka.
Baca Juga:Aplikasi Penghasil Saldo DANA Gratis 2023, Terbukti MembayarCara Pinjol Saldo DANA Hanya dengan KTP Langsung Cair Rp 15 Juta
1. Merasa sangat sulit untuk mengendalikan emosi
Kenangan masa kecil yang meninggalkan bekas yang menyakitkan dapat sangat memengaruhi emosi kamu ketika kamu tumbuh dewasa. Jika kamu sangat kesulitan dalam mengendalikan emosi bisa saja sebenarnya itu disebabkan oleh inner child kamu yang terluka.
Emosi yang sangat sulit dikendalikan akibat terlukanya inner child biasanya terjadi ketika suatu hal yang mampu mengingatkanmu kembali. Masa lalu yang sangat menyakitkan itu menghatui setiap harinya namun tidak bisa begitu saja kamu melepaskannya.
Baca Juga: Cara Good Looking Alami Ala Islami
2. Sangat sulit untuk mempercayai orang lain
Inner child yang terluka juga dapat memyebabkan kamu memiliki situasi dimana seseorang mengalami rasa sulit percaya pada orang lain (trust issue) baik dalam pertemanan maupun hubungan. Kenangan pahit yang dialami ketika masa kanak-kanak apalagi jika kenangan itu menyangut dengan kepercayaan yang telah dirusak maka akan menimbulka sulitnya memiliki kepercayaan terhadap orang lain di masa dewasa nanti.
3. Selalu memiliki kecemasan dan merasa tidak aman
Trauma pada masa kecil dengan kenangan buruk yang kamu alami dapat menyebabkan kamu merasa tidak aman ketika dimanapun kamu berada. Hal itu terjadi karena munculnya rasa cemas yang selalu menhantui diri kamu.