RADAR GARUT – Indonesia merilis film baru bertemakan dendam. Baru baru ini Reza Rahadian lagi lagi menjadi perbincangan netizen, pasalnya ia akan membawakan karakter Adam di film berbalas kejam. Reza dinilai sebagai aktor yang sangat versatile, tidak hanya ekspresi wajah namun detail gerakan pun brilliant. beberapa film yang sudah dibintanginya hampir semuanya sukses. Aktor tampan satu ini tidak pernah diragukan lagi akan kehandalannya dalam seni peran.
Dalam film Berbalas Kejam ini Reza Rahadian memerankan karakter Adam, dimana adam mempunyai rasa trauma akibat beberapa tahun lalu Adam harus menyaksikan hal tragis yang menimpa keluarganya. Adam melihat istri dan anaknya dibunuh.
Dari kejadian tersebut adam berpikir untuk membalaskan dendamnya kepada orang yang telah membunuh keluarganya. Suatu hari Adam di buat bingung harus memilih antara melepaskan atau maju kedepan atau mundur untuk melihat sisi gelap.
Baca Juga:1-0 PERSIB Bandung vs AREMA FC, Pertandingan Liga 1DAEBAK!! Jimin BTS Rilis Solo Album
Ia memulai kariernya di dunia seni peran pada tahun 2004 ketika ia berperan dalam sinetron “Jangan Ambil Nyawaku” produksi RCTI. Namun, namanya mulai dikenal luas setelah ia membintangi film “Garuda di Dadaku” pada tahun 2009, di mana ia memerankan seorang pemain sepak bola muda yang bercita-cita menjadi pemain sepak bola profesional.
Selain “Garuda di Dadaku”, Reza Rahadian juga membintangi banyak film lainnya seperti “Habibie & Ainun”, “Perahu Kertas”, “12 Menit: Kemenangan untuk Selamanya”, “Assalamualaikum Beijing”, dan masih banyak lagi.