Keberangkatan Kereta Api Jalur Garut – Bandung Makin Diminati
Radargarut.com, GARUT – Masyarakat Kabupaten Garut khususnya yang ada di perkotaan sepertinya sudah mulai membiasakan diri menggunakan moda transportasi kereta api, terlebih ketika revitalisasi stasiun garut benar-benar rampung.
Stasiun Garut kini benar-benar telah beroperasi menyediakan jalur Kereta Api Garut ke beberapa jurusan, mulai dari menuju Cibatu, Bandung, Purwakarta.
Kereta Api yang beroperasi di Stasiun Garut menjadi moda transportasi alternatif menuju luar Garut, terlebih tarif angkutan umum seperti bus, elf hingga angkot naik setelah kenaikan harga bbm.
Baca Juga:Perang Rusia Terkini, Kyiv Digempur 4 Ledakan Keras Serangan Roket RusiaTes Psikopat, Apa Kamu Termasuk Orang Kejam? Berikut Link Uji Kepribadian
“Hari-hari ini kereta terlihat penuh. Padahal biasanya agak kosong, dampak kenaikan BBM gitu? Hehe. Soalnya kalo sebelumnya agak sepi,” kata Army, salah seorang penumpang Kereta Api asal Kecamatan Tarogong Kidul Kabupaten Garut.
Army yang saat itu bepergian ke Bandung menggunakan Kereta Api, hanya menghabiskan biaya ongkos Rp 14 ribu untuk sekali jalan.
Stasiun Garut merupakan stasiun kereta api kelas II yang berada di ketinggian +717 meter, tepatnya terletak di Kelurahan Pakuwon, Kecamatan Garut Kota, Garut.
Stasiun Garut menjadi salah satu stasiun termegah yang dibangun Pemerintah Republik Indonesia di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo.
Awalnya rencana revitalisasi Stasiun Garut seolah disanksikan banyak pihak, sehingga rencana tersebut dianggap beberapa orang sekedar mimpi belaka.
Keraguan tersebut muncul karena melihat jalur-jalur lintasan kereta api dari Cibatu sampai Pakuwon nyaris sudah ditempati ratusan bahkan mungkin dijadikan ribuan petak tanah yang dimanfaatkan warga.
Sehingga butuh tenaga ekstra untuk melakukan pengosongan lahan milik PT KAI tersebut.
Baca Juga:Siap-siap! 20 Ribu ASN Garut Juga Akan Dites UrineAhmad Heryawan Diajukan Sebagai Cawapres Anies Baswedan
Tadinya, peresmian jalur KA Cibatu–Garut diproyeksikan pada akhir Februari atau paling lambat awal Maret 2020, menunggu perizinan dari Kementerian Perhubungan.
Adanya Pandemi Covid-19 membuat operasi stasiun dan jalur kereta api Cibatu–Garut ditunda.
Namun, upaya tersebut akhirnya terwujud, stasiun garut yang sempat nonaktif sejak tahun 1983 kini hidup Kembali.