GARUT – Bupati Garut Rudy Gunawan akan mendukung secara penuh program desa wisata (dewi). Dukungan itu menurut Bupati Garut dari mulai support anggaran yang akan dikucurkan kepada beberapa desa yang berpotensi mengembangkan desa wisata.
Hal itu dikemukakan Bupati Garut Rudy Gunawan ketika diwawancarai di halaman setda Garut, Senin (31/1/22).
Diantara tujuan support anggaran itu menurut Rudy adalah untuk menyelesaikan permasalahan infrastuktur yang menjadi kendala untuk masuk ke objek wisata di desa wisata ini.
Baca Juga:Baguna DPC PDI Perjuangan Garut Kunjungi Korban Kebakaran di Desa Wangunjaya PakenjengMuhamad Kamaludin Mengaku Bertemu Pocong dan Genderewo saat Tersesat di Gunung Haruman
“Kita ada beberapa desa wisata Leuwitonjong, Tanjung dalem juga sama, di daerah – daerah gunung Jampang juga. Kalau gunung Jampang itu bagus (infrastrukturnya),” kata Rudy.
“Nanti ke depan, akan ada support anggaran lagi. Kalau sekarang support anggaran ke Desa itu sekitar Rp10 miliar,” katanya.
Dia berkata, dari anggaran 10 miliar itu akan dibagi – bagi untuk seluruh Desa Wisata yang sudah ada di Kabupaten Garut ini.
“Ada desa wisatanya yang lolos, untuk beberapa ini kita kasih Rp200 juta, ada yang Rp100 juta, Rp300 juta,”, katanya.
Sementara dari sisi pembanguan infrastruktur menurut Rudy support anggarannya terpisah. Pemkab Garut akan menganggarkan di 2022 ini sekitar Rp50 miliar untuk akses jalan menuju Desa Wisat.
“Tahun depan mungkin (Support Anggaran) Rp25 Miliar,” katanya.
Menurut Rudy, pada tahun 2021 kemarin, ada lebih dari 20 desa wisata baru yang sudah terdata dan terpenuhi di Kabupaten Garut.(Cat)