Herdiat: Anak Adalah Generasi Emas, Generasi Penerus Bangsa

Herdiat: Anak Adalah Generasi Emas, Generasi Penerus Bangsa
0 Komentar

GARUT, CIAMIS – Bupati Ciamis Herdiat Sunarya menghadiri Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH) Evaluasi Kabupaten Layak Anak (KLA) Tahun 2021 Kabupaten Ciamis oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia secara virtual dari Aula Bappeda Kabupaten Ciamis. senin, (07/06).

Herdiat Sunarya mengucapkan terimakasih kepada Tim Verifikatur Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia yang melakukan verifikasi lapangan hybrid evaluasi Kabupaten Layak Anak Tahun 2021 di Kabupaten Ciamis.

“Kabupaten Ciamis terus berupaya untuk selalu meningkatkan status bagi perolehan anugerah Kabupaten Layak Anak (KLA) bersama lintas sektor dan pihak lainnya, akademisi, LSOM, BUMN/BUMD dan media massa, ” Ujarya.

Baca Juga:Didi Akhdiyat Menangkan Pilkades Desa Keresek, PPKD: Aman Tidak Ada yang ProtesPilkades Desa Cibodas Kecamatan Cikajang Ditunda

Adapaun beberapa strategi untuk mewujudkan Kabupaten Layak Anak yang telah di lakukan diantaranya, mengintegrasikan pemenuhan hak dasar anak dalam kebijakan program SKPD.

Kemudian memperkuat Kelembagaan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, lembaga swadaya masyarakat dan dunia usaha melalui advokasi, sosialisasi dan fasilitasi baik sumber daya, anggaran, sarana dan prasarana.

Selanjutnya yaitu dengan membangun jaringan kerja sama dan komitmen operasional kebijakan Kabupaten Layak Anak.

Ia menerangkan, dengan Perda Kabupaten Ciamis Nomor 08 tahun 2018 tentang Kabupaten Layak Anak, Kabupaten Ciamis memiliki komitmen dalam mewujudkan KLA dalam upaya pemenuhan hak dan perlindungan anak sehingga kedepannya untuk mempersipkan anak sebagai generasi emas.

“Anak sebagai generasi emas yaitu generasi penerus bangsa yang akan menentukan masa depan dan integritas diri dan bangsa Indonesia,” Jelasnya.

Anak juga tidak bisa dipisahkan dari keberlangsungan hidup bagi sebuah bangsa dan negara.

“Oleh karena itu, anak harus mendapatkan kesempatan seluas-luasnya untuk tumbuh dan berkembang secara optimal baik fisik, mental maupun sosialnya, ” Ujar Herdiat.

Baca Juga:Kedepankan Inklusivitas, Pemerintah Kolaborasi dengan Perguruan Tinggi untuk Presidensi G20 Indonesia 2022Pertamina Tepis Kelangkaan Gas LPG 3 kg di Cisompet Garut

Herdiat berharap dari beberapa capaian yang sudah di peroleh agar dapat dijadikan motivasi untuk terus meningkatkan upaya pembangunan yang responsif anak di Kabupaten Ciamis.

“Saya berharap kegiatan saat ini tidak hanya sebagai seremonial tapi juga mampu untuk mengimplementasikannya serta agar lebih semangat lagi untuk sama-sama bahu membahu melindungi anak-anak kita dari hal-hal yang tidak diharapkan,” Tandasnya.

Sementata itu Kepala Dinas P2KBP3A Dian Budiana mengatakan gugus tugas memiliki peran penting dalam mewujudkan kabupaten layak anak yang mana dalam hal ini adalah seluruh OPD yang ada.

0 Komentar