Petugas Kebersihan Temukan Mayat di TPS

0 Komentar

RadarPriangan.com, GARUT – Seorang petugas kebersihan yang hendak buang air kecil di tempat pembuangan sampah (TPS) di Desa Jayaraga, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, dikejutkan dengan sosok mayat laki-laki yang sudah berusia lanjut pada Kamis (17/12).

Awalnya ia sempat mengira bahwa sosok kakek tersebut sedang tidur pulas, namun rupanya sudah meninggal dunia.

Ade Hendi (38) petugas kebersihan yang pertama kali menemukan mayat tersebut bercerita bahwa sekitar pukul 06.00, ia melakukan tugas sebagai petugas kebersihan yang hendak melakukan pengangkutan sampah.

Baca Juga:Perayaan Malam Tahun Baru Dilarang, Wisatawan Tetap Boleh Masuk GarutKemenpan RB: SAKIP Desa On The Track

“Pas sampai di lokasi saya kebelet pipis. Saya langsung cari tempat. Pas lagi nyari saya lihat orang yang sedang tidur. Saya langsung bangunkan karena sudah pagi. Pas digerakin badannya ternyata seluruh badannya gerak semua dan saya yakini sudah meninggal,” ujarnya di lokasi penemuan.

Seketika keinginannya untuk buang air kecil langsung hilang. Ia pun kemudian langsung mencari warga sekitar untuk melaporkan apa yang ditemukannya dan melaporkannya kepada pihak kepolisian.

Panit Reskrim Polsek Tarogong Kidul, Ipda Wahyono Aji membenarkan adanya penemuan mayat di wilayah hukumnya.

“Kita terima laporan dari warga dan kita langsung bergerak ke lokasi untuk melakukan pemeriksaan awal,” katanya.

Hasil pemeriksaan awal, lanjut Aji, pihaknya menemukan luka di bagian tangannya. Namun meski begitu ia belum bisa memastikan apakah mayat tersebut korban pembunuhan, penganiayaan atau lainnya.

“Saat ini jenazah sudah berada di kamar jenazah RSUD dr Slamet Garut untuk diperiksa lebih lanjut dan mengetahui penyebab meninggalnya,” ucap Aji.

Berdasarkan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi, jenazah yang ditemukan oleh warga sekitar dikenal sebagai Abah Dogar. Namun nama aslinya belum ditemukan.

Baca Juga:Gedung Asrama Haji Ciamis Menjadi Pusat Tempat IsolasiPresiden Jokowi Siap Jadi Penerima Pertama Vaksin Covid-19

Selama ini, Abah Dogar oleh warga diketahui tinggal di rumah kontrakan di wilayah Kecamatan Tarogong Kidul bersama anak angkatnya. Selama ini, Abah Dogar pun kerap melakukan aktivitas di sekitar lokasi penemuan jenazah, bahkan ikut ronda malam dengan warga sekitar.

“Kita masih menunggu hasil pemeriksaan jenazah seperti apa. Saat ini kami tengah berupaya mencari keluarganya,” tutup Aji. (igo/RP)

0 Komentar