Video Joget Kadis LH Garut Viral dan Tuai Kritikan

Video Joget Kadis LH Garut Viral dan Tuai Kritikan
Yusuf Abdullah Ketua GMMG menanggapi viralnya video berjoget Kepala Dinas Lingkungan Hidup Garut Uu Saepudin
0 Komentar

GARUT – Masih hangat kabar viralnya Bupati Garut berjoget TikTok di Lombok, sehingga mendapatkan banyak kritikan. Sekarang muncul lagi video viral dari pejabat di lingkungan Pemkab Garut yang berjoget. Pejabat itu adalah Kepala Dinas Lingkungan Hidup (Kadis LH) Garut Uu Saepudin.

Kadis LH Garut, Uu Saepudin diketahui berjoget dalam sebuah acara bertema “Family Gathering Babehku Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Garut”.

Video Kadis LH Uu Saepudin yang viral itu pun mendapatkan tanggapan dari kalangan Mahasiswa Garut.

Baca Juga:Kasus Video Mesum Garut Akan Dilimpahkan ke KejaksaanRibuan PJU-TS Akan Dibangun di Garut, Hibah dari LPP-BIFBWD

Gerakan Mahasiswa Membangun Garut (GMMG) salah satu yang mengkritisi joget Kadis LH Garut itu.

Yusuf Abdullah Ketua GMMG mengatakan, sekarang ini pandemi covid-19 belum usai, ditambah lagi adanya bencana banjir bandang di Kecamatan Sukawening dan Karangtengah. Maka hendaknya pejabat di Kabupaten Garut bisa menahan sikapnya untuk menampilkan tindakan yang seolah bersenang-senang seperti berjoget.

Tindakan itu menurutnya wajar jika dilakukan kalangan biasa, namun jika yang melakukannya adalah abdi negara apalagi pejabat, hal itu menjadi kurang etis.

“ Sangat bertolak belakang dengan realitas yang terjadi, para pejabat di Garut krisis moralitas sungguh miris,” ujarnya.(fit)

0 Komentar