Prediksi Cuaca Hari Ini di Kabupaten Garut, Potensi Hujan dan Peringatan BMKG

Prediksi Cuaca Hari Ini di Kabupaten Garut, Potensi Hujan dan Peringatan BMKG
Prediksi Cuaca Hari Ini di Kabupaten Garut, Potensi Hujan dan Peringatan BMKG
0 Komentar

RADAR GARUT- Prediksi Cuaca Hari Ini di Kabupaten Garut, Potensi Hujan dan Peringatan BMKG, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan terkait potensi cuaca ekstrem di Kabupaten Garut pada Senin, 5 Februari 2024.

Diperkirakan terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga sangat lebat, disertai petir/kilat, dan angin kencang dalam skala lokal dan durasi singkat.

Masyarakat diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana hidrometeorologis, seperti banjir dan longsor.

Baca Juga:Menhub RI Budi Karya Sumadi Melakukan Kunjungan Kerja ke Terminal Guntur GarutDibahas dalam Debat Pilpres 2024, Apa Perbedaan Antara Stunting dan Gizi Buruk?

Rossian Nursiddiq, forecaster Stasiun Koordinator NDF dan MEWS BMKG Provinsi Jawa Barat, menjelaskan bahwa sejumlah faktor akan mempengaruhi kondisi cuaca di wilayah tersebut selama seminggu ke depan (5-11 Februari 2024).

Faktor-faktor tersebut melibatkan suhu muka laut yang relatif hangat di sekitar perairan Indonesia, kelembapan relatif pada lapisan 850 – 500 mb yang relatif tinggi, aktivitas gelombang atmosfer tipe Rossby Equator dan Kelvin di wilayah Jawa Barat, serta perkiraan terbentuknya sirkulasi siklonik di Samudera Hindia bagian barat pulau Sumatera dan sekitar Samudera Hindia barat daya Banten.

BMKG memproyeksikan potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang masih berpotensi terjadi di sebagian besar wilayah Jawa Barat.

Oleh karena itu, masyarakat dan instansi terkait diimbau untuk tetap waspada terhadap potensi bencana hidrometeorologis, termasuk hujan lebat, angin puting beliung, dan hujan es.

Warga diminta untuk menjaga kewaspadaan khususnya saat terjadi pemanasan kuat antara pukul 10.00 hingga 14.00 WIB.

Daerah dengan topografi curam atau bergunung dan rawan longsor harus selalu waspada, terutama saat terjadi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang selama beberapa hari berturut-turut, yang dapat meningkatkan risiko longsor tanah.

0 Komentar