Peluncuran Rudal Hwangsong-17 Korea Utara Dikemas dalam Video Gaya Entertainment, Kim Jong Un Jadi Aktor Utama

Peluncuran Rudal Hwangsong-17 Korea Utara Dikemas dalam Video Gaya Entertainment, Kim Jong Un Jadi Aktor Utama
Peluncuran rudal Korea Utara dikemas dalam video entertainment
0 Komentar

KOREA UTARA – Media Korea Utara menampilkan video klip dengan aktor utama Kim Jong Un.

Video klip Kim Jong Un itu disetting dengan gaya entertainment.

Seperti yang dilihat FIN (Grup Radar Garut) dari channel YouTube Associated Press, peluncuran rudal Hwasong-17 tersebut dikemas dalam sebuah film pendek.

Pada video berdurasi 2 menit 37 detik itu, Kim Jong Un tampil sangat cool.

Baca Juga:Relawan Kebakaran yang Dibentuk Dinas Damkar Garut Diharapkan Mampu Mencegah dan Menangani KebakaranBorong 8 Penghargaan Kehumasan, BRI Jadi BUMN Terbaik Pada PR Indonesia Awards 2022

Didampingi dua petinggi militer Korea Utara, Kim Jong Un muncul mengenakan jaket dan kacamata hitam. Rambutnya terlihat klimis disisir ke belakang.

Kim Jong Un berjalan kaki keluar dari hanggar tempat rudal Hwasong-17 itu disimpan.

Sejurus kemudian, Kim Jong Un terlihat menunjuk-nunjuk sambil mengucapkan sesuatu.

Terlihat pula klip yang menampilkan Kim Jong Un melihat jam di tangan kirinya.

Hal yang sama juga dilakukan oleh dua petinggi milter Korea Utara.

Sejurus kemudian, Kim Jong Un membuka kacamata dan menganggukkan kepalanya.

Tak lama kemudian, truk yang membawa rudal Hwasong-17 tersebut keluar dari hanggar.

Kim Jong Un dan dua jenderal militernya tampak berjalan dengan latar belakang rudal balistik tersebut.

Sambil berjalan, lagi-lagi pemimpin tertinggi Korea Utara itu melihat jam di tangan kirinya.

Baca Juga:Begini Penampakan 3 Kelas Ambruk di SDN 3 Banjarsari GarutBagaimana Jika Puan-Anies Bersanding di Pilpres 2024

Adegan berikutnya, Kim Jong Un berjalan sendirian di lokasi yang akan digunakan sebagai tempat peluncuran rudal.

Dalam video itu juga ditampilkan sejumlah anggota militer Korea Utara yang bertugas mempersiapkan peluncuran misil.

Mereka tampak sibuk berkomunikasi satu sama lain. Kemudian, tombol pun ditekan. Adegan berikutnya menampilkan rudal tersebut mulai naik ke udara.

Dari video tersebut terlihat video saat rudal meluncur diambil dari beberapa angle atau sudut.

Usai rudal mengudara, Kim Jong Un berjalan bersama pasukan militernya. Tawa riang mengembang dari bibir Kim Jong Un.

Sementara para tentara yang berada di sekelilingnya bertepuk tangan. Nampaknya Kim Jong Un sangat bangga berhasil meluncurkan misil tersebut.

Dari laporan kantor berita Korea Utara KCNA, Jumat (25/3/202), Kim Jong Un menjuluki misil tersebut “rudal monster”.

KCNA menyebut rudal itu diluncurkan di Bandara Internasional Pyongyang. Tujuan diluncurkannya rudal ini adalah untuk menangkal imperialisme Amerika Serikat (AS).

0 Komentar