KAMMI Garut Nilai Pemkab Kurang Serius Tangani Covid-19?

KAMMI Garut Nilai Pemkab Kurang Serius Tangani Covid-19?
0 Komentar

RadarPriangan.com, GARUT – Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Garut mengaku sangat kecewa terhadap tingginya kasus covid-19 yang tak kunjung usai sampai saat ini.

KAMMI menilai dalam hal ini pemerintah daerah kurang serius dalam penanganan dan imbauan, baik kepada masyarakat maupun di lingkungan ASN.

Hal itu sebagai bukti bahwa sampai saat in kasus positif di Garut dilaporkan membengkak.

Baca Juga:Sekum PGRI Garut: Saya Siap DivaksinKPBH Kerkhof Garut Jual Bunga Janda Bolong Sampai Keladi, Cek Harganya

Pian Sopian Kadep Kebijakan Publik Pd KAMMI Garut juga meminta DPRD Garut untuk memeriksa seluruh data yang berkaitan dengan covid-19, mulai dari anggaran hingga angka penularan.

“DPRD Garut harus segera menindak lanjuti atas kejadian ini dan harus segera membentuk Panitia khusus untuk lebih Mengawasi kasus ini,”ujarnya.

Salah seorang warga yang tidak ingin disebutkan namanya juga menilai hal yang sama. Bahwa sampai saat ini masih banyak acara yang mengundang kerumunan di Garut namun penindakanya kurang tegas. (RP)

0 Komentar