Kades PAW di Desa Mekargalih Dipilih Hari Ini, 187 Orang Menjadi Pemilihnya

Kades PAW di Desa Mekargalih dipilih hari ini
Kades PAW di Desa Mekargalih dipilih hari ini
0 Komentar

GARUT – Pada hari ini (20/3/23) telah dilaksanakan pemilihan Kades PAW (pergantian antar waktu) di Desa Mekargalih, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut.

Camat Tarogong Kidul, Doni Rukmana mengatakan, pemilihan Kades PAW berjalan aman dan lancar. Tidak ada kendala apapun ketika pelaksanaan.

Semua tokoh yang mewakili juga hadir semua yaitu sebanyak 187 orang. ” ALhamdulillah datang semuanya,” ujar Doni Rukmana.

Baca Juga:DBMPR Jabar Sebut Masih Ada Ratusan Lubang di Jalur Mudik Harus DiperbaikiHari Desa Asri Nusantara, DPMD Jabar Laksanakan Gerakan Tanam Pohon

” Harapannya tentu yang pertama dapat membangun desa Mekargalih yang sudah baik ke arah yang lebih baik lagi,” tambah Doni Rukama ketika ditanya apa harapannya kepada kades paw terpilih.

Yang terpilih dalam pemilihan kades PAW ini adalah Ateng nomor urut 1, karena mempunyai suara terbanyak dibanding dua calon lainnya, Odang Suganda dan Pipit.

Ketua Panitia, H Khoer menerangkan, semua tahapan sudah dilaksanakan dari awal hingga hari ini dengan lancar.

Ada 7 orang yang melamar untuk menjadi kades PAW, semuanya lolos administrasi. Namun karena aturannya maksimal harus 3 orang, maka yang 4 orang dinyatakan gugur ketika seleksi.

Ketua BPD Desa Mekargalih, Robi Taufik juga menyebut bahwa pelaksanakan pemilihan Kades PAW ini berjalan lancar. Tidak ada kendala apapun di hari H pemilihan ini.

0 Komentar