Jelang Timnas Indonesia U-20 Vs Timor Leste Shin Tae Yong Ogah Remehkan Lawan

Jelang Timnas Indonesia U-20 Vs Timor Leste Shin Tae Yong Ogah Remehkan Lawan
https://radargarut.jabarekspres.com/2022/09/14/rancang-target-imunisasi-pcv-kemenkes-sasar-jutaan-anak-di-indonesia/
0 Komentar

SURABAYA, – Timnas Indonesia U-20 akan melakoni laga perdana Kualifikasi Piala Asia U-20 menghadapi Timor Leste.

Duel Timnas Indonesia U-20 Vs Timor Lester U-20 akan berlangsung di Gelora Bung Tomo, Surabaya 14 September 2022 pukul 20.00 WIB.

Pelatih Shin Tae Yong mengatakan akan berjuang demi lolos ke Piala Asia U-20 yang akan digelar di Uzbekistan pada tahun 2023.

Baca Juga:Rancang Target Imunisasi PCV Kemenkes Sasar Jutaan Anak di IndonesiaBrigadir FF Kena Sanksi Demosi Dua Tahun di Sidang Kode Etik Kasus Pembunuhan Brigadir J

“Kami siap bekerja keras dan bermain maksimal demi asal lolos ke Piala AFC U-20 tahun depan. Para pemain sudah mengalami perkembangan dan kemajuan yang baik. Kami siap bersaing dengan tiga negara peserta di grup ini,” Ucap Shin Tae Yong

Shin Tae Yong juga menjelaskan jangan menganggap remeh Timor Leste karena sudah mengalami perkembangan yang cukup bagus.

“Timor Leste semakin membaik timnya dan saya telah menonton pertandingan mereka di Piala AFF U-19 2022. Kami tidak boleh lengah, bola itu bundar. Kami tidak boleh meremehkan siapapun” Tambahnya.

Lebih lanjut pelatih asal Korea Selatan itu akan terus memberikan motivasi kepada timnya untuk meraih hasil maksimal.

“Saya akan memberikan motivasi kepada pemain Indonesia agar tidak lengah dan memberikan yang maksimal,” tambah pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Sementara itu, Marselino Ferdinan menyatakan dukungan dari suporter Timnas Indonesia di Gelora Bung Tomo akan memberikan semangat yang lebih.

“Bermain disini (Stadion Gelora Bung Tomo) menjadi tambahan motivasi buat saya dan rekan-rekan lainnya” Kata Marselino.

Baca Juga:Grogi Saat Bertemu Ratu Elizabeth II Sampai Lupa Nama Rekan Satu Timnya SendiriCerita Nasabah Rasakan Manfaat Gerai SENYUM: Layanan Lengkap dan Mudah!

Marselino juga mengatakan bahwa Timor Leste tidak bisa dianggap remeh pada ajang ini.

“Kami yakin mampu meraih kemenangan melawan Timor Leste. Meski begitu, kami tak ingin meremehkan mereka dan jangan lengah,” Ujarnya.

Selain bersama Timor Leste, Marselino Ferdinan dan kawan-kawan akan melawan Hongkong 16 September dan Vietnam 18 September.

Kompetisi ini Hanya ada satu tim yang mendapatkan tiket lolos langsung ke Piala AFC U-20 2023 yakni yang berstatus juara.

Sedangkan tim yang menjadi runner-up harus bersaing dengan peserta runner-up grup lainnya.

Pada kompetisi ini Pelatih Shin Tae Yong membawa 23 pemain.(disway)/MG11

0 Komentar