“Outputnya yaitu ingin memperbaiki kinerja dari rekan-rekan pembaca meter, jadi pembaca meter lebih akurat, lebih tepat, sehingga kita percaya betul air yang kita gunakan, air yang digunakan oleh pelanggan itu sesuai dengan penggunaannya, maka kita menggunakan sistem android ini,” kata Aja.
Ia berharap dengan adanya pencatatan meter berbasis android ini bisa meningkatkan kualitas serta kinerja dari Perumda Air Minum Tirta Intan Garut.
“Harapan ke depannya yaitu meningkatkan kepercayaan dari pelanggan, meningkatkan kepercayaan dari internal kami PDAM, sehingga kita saling percaya terhadap air yang kita gunakan, tidak ada istilah lagi bahwa air ini terlalu besar, terlalu kecil, tapi sesuai dengan apa yang digunakan, sesuai dengan apa yang dipakai, sehingga pembaca ini tepat, karena kita menggunakan alat yaitu teknologi berupa android yang langsung bisa online,” harapnya.
Baca Juga:Pos Nusantara : Dipimpin Aas Kosasih, Kinerja Baznas Garut Meningkat SignifikanGara-gara Sengketa Lahan, Warga Melalui Kuasa Hukum Akan Laporkan Oknum BPN dan Oknum PPAT-S
Di tempat yang sama, Ketua Dewan Pengawas (Dewas) Perumda Tirta Intan Garut, Haryono, mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh jajaran direksi. Terlebih kegiatan ini merupakan kegiatan sangat penting, bukan saha berkaitan dengan mencari Pendapatan Asli Daerah (PAD), tetapi juga dalam rangka mencari kualitas, kuantitas, dan kontinyuitas kegiatan Perumda Tirta Intan Garut.
“Jadi hari ini adalah untuk yang ke sekian kalinya dan sebagai dewan pengawas kami sangat mengapresiasi kepada direksi dan jajarannya, terutama bagian sumber daya manusia, bagaimana satu proses PDAM itu dilaksanakan, dari unit produksi, distribusi, sampai kepada regulasi, jadi kami tadi sampaikan kegiatan ini sangat penting, bukan hanya mencari PAD, tetapi kualitas, kuantitas, dan kontinyuitas kegiatan PDAM hari ini.” pungkasnya. (*/srv)