2 Orang Pemancing Tenggelam di Sungai Cimanuk Garut

2 Orang Pemancing Tenggelam di Sungai Cimanuk Garut
0 Komentar

GARUT – 2 orang pemancing tenggelam di aliran sungai Cimanuk antara perbatasan Kecamatan Cibatu dan Kecamatan Leuwigoong tepatnya di Kp. Peer RW 14 Desa/Kecamatan Leuwigoong Kabupaten Garut, Jumat (2/6/2023) sekitar pukul 20.00 WIB.

Sertu Dindin Rohidin menjelaskan Menurut Keterangan Saksi Rijal Maulana (19) bahwa korban berangkat dari rumah hari Jumat, 02 Mei 2023 sekitar Pukul 13.30 WIB bersama 5 (Lima) orang Rekan bertujuan untuk Memancing ke sungai Cimanuk Sabodam Kecamatan Cibatu (Beko).

Menurutnya, usai tiba di Sungai Cimanuk Sabodam, langsung menyebrangi Jembatan menuju wilayah Kecamatan Leuwigoong untuk mencari Lokasi Pemancingan.

Baca Juga:DPPKBPPPA Garut Masih Tunggu Hasil Visum, Terkait Dugaan Sodomi Sejumlah Anak di SamarangDPPKBPPPA Garut Lakukan Olah TKP Kasus Dugaan Sodomi Oleh Guru Ngaji

“Selanjutnya Saudara Saksi beserta Korban (Ramdani) menyisir sungai untuk menuju pemancingan, hal ini saksi pun sempat mengingatkan kepada korban untuk tidak berjalan ke arah dimana korban melintas karena Licin. Akan tetapi Korban terus berjalan yang sehingga Korban terpeleset masuk ke air sungai Cimanuk dan Saksi langsung berteriak kepada rekan lainnya untuk meminta tolong,” ucapnya.

Pada saat Korban Ramdani (25) masuk ke sungai, Husen (45) langsung Menolong Ramdani akan tetapi Keduanya tidak bisa berenang dan tenggelam terbawa Arus Sungai Cimanuk.

Saat ini telah dilaksanakan pencarian korban tenggelam oleh tim gabungan dari Basarnas Kab. Garut, BPBD Kab. Garut, PMI Kab. Garut, Brimob Polda Jabar, Polsek Leuwigoong, Polsek Cibatu, Jabar Quick Response, FAJI Garut (Federasi Arum Jeram Indonesia), Puskesmas Leuwigoong, Puskesmas Karangpawitan, Puskesmas Cibatu, Puskesmas Sukawening, Koramil 1105/Cibatu, Koramil 1108/Leles dan Warga Masyarakat sekitar.(fit)

0 Komentar