Warga Ciamis Terdampak PPKM Diberi Sembako oleh Polres

Warga Ciamis Terdampak PPKM Diberi Sembako oleh Polres
0 Komentar

CIAMIS – Kapolres Ciamis AKBP Wahyu Broto Narsono Adhi, melepas tim penyaluran bantuan ke warga terdampak Covid-19, Jumat sore (16/7/2021).

Ratusan paket sembako diserahkan seraca simbolis oleh Kapolres untuk warga terdampak Covid-19. Baik yang sedang isolasi mandiri maupun warga terdampak kebijakan PPKM Darurat Jawa Bali.

Kapolres Ciamis mengatakan, pendistribusian bantuan sosial ini sebagai bentuk kepedulian Polri bersama TNI dan Pemerintah terhadap warga terdampak Covid-19.

Baca Juga:TNI-Polri Siapkan 10 Ribu Paket Untuk Warga yang Terdampak PPKM DaruratMobilitas Warga Garut Diklaim Turun 30 Persen

Ia berharap ini dapat sedikit meringankan beban ekonomi masyarakat khususnya mereka yang terdampak pandemi Covid-19.

“Bantuan ini tidak hanya dari Polri saja, tetapi juga dari TNI, Pemerintah Daerah dan para dermawan yang peduli terhadap warga terdampak Covid-19,” ujar Kapolres Ciamis AKBP Wahyu Broto N A.

Wahyu menjelaskan, untuk pendistribusian akan dilakukan secara door to door oleh para Bhabinkamtibmas dan Babinsa serta Bina Desa maupun pemerintah desa.

“Paket sembako ini sasaran bagi masyarakat yang tidak mampu, terdampak dari adanya wabar Covid-19 di wilayah Kabupten Ciamis dan Pangandaran serta bagi Masyarakat yang melakukan Isolasi mandiri di kediaman masing-masing,” pungkasnya. (ald)

0 Komentar