Total Positif Korona di Garut Tembus 255 Kasus Hingga Kamis 1 Oktober

Total Positif Korona di Garut Tembus 255 Kasus Hingga Kamis 1 Oktober
0 Komentar

RadarPriangan.com, GARUT – Total kasus positif di Kabupaten Garut hingga Kamis (1/10/2020) tembus di angka 255 kasus.

Humas gugus tugas covid-19, Yeni Yunita menyebut, dari 255 kasus itu terdiri dari 11 orang isolasi mandiri, 48 perawatan rumah sakit, 184 orang sembuh dan 12 orang meninggal dunia.

Dari total kasus tersebut juga disumbang 2 kasus positif pada Kamis kemarin.

Baca Juga:Tes SKB CPNS Kota Tasik Terapkan Protokol Kesehatan yang KetatUji Klinis Vaksin Covid-19 Memperlihatkan Kemajuan

Yeni sendiri terus mengimbau agar masyarakat senantiasa menerapkan 3M dalam menangkal penyebaran virus Korona.

“Keterlibatan dan dukungan masyarakat serta pihak lain dalam upaya memutuskan rantai penularan merupakan hal yang sangat penting, upaya ini dilakukan dengan 2 cara : Pertama, terus melakukan edukasi kepada masyarakat agar tahu, mau dan mampu melakukan AKB (Adaptasi Kebiasaan Baru) dengan 3 M (Memakai masker, Mencuci tangan pakai sabun dan Melakukan jaga jarak), Kedua : memutus rantai penularan dengan cara tracking dan tracing serta testing terhadap populasi risiko dan kontak erat kasus konfirmasi positif,” ujarnya. (RP)

0 Komentar