Tidak Ada Lagi Bukber di Masjid Agung Ciamis

0 Komentar

RadarPriangan.com, CIAMIS – Menghadapi pandemi covid-19, di masjid agung Ciamis pada Ramadan kali ini tidak ada lagi kegiatan rutin yang dapat mengumpulkan banyak massa.

Kegiatan rutinan seperti buka bersama (bukber) ditiadakan untuk tahun ini. Biasanya pengurus masjid agung Ciamis menjadikan bukber sebagai agenda rutinan mengisi bulan Ramadan.

Maka sebagai gantinya, pengurus masjid agung Ciamis mengisi Ramadan kali ini dengan berbagi takjil gratis kepada masyarakat yang lewat.

Baca Juga:Hilangnya Indera Pengecap dan Penciuman Perlu DiwaspadaiDi tengah Pandemi Korona, Puasa Mengajarkan Sikap Empati

” Di tengah pandemi Korona saat ini kita harus ikuti imbauan pemerintah untuk tidak beraktivitas terlebih dahulu sampai situasi dalam keadaan baik,”ujar Mumu Muhaerin, salah seorang pengurus masjid agung Ciamis, Minggu (26/4/2020).

Dengan berbagi makanan seperti menurutnya tidak menghilangkan esensi ibadah di bulan Ramadan.

” Bagi-bagi takjil kepada pengendara jalan dan selalu meraih kebaikan dalam beribadah, takjil yang diberikan pun berupa kolek dan cemilan serta makanan ringan hinga kue untuk berbuka puasa,”ucapnya.

Selain itu pengurus juga tidak lupa memberikan edukasi kepada masyarakat agar senantiasa mengikuti anjuran pemerintah dalam menangkal virus korona.

“Di bulan suci ramadan ini mari banyakin ibadah, sebarkan kebaikan dan patuhi pemerintah demi memutus mata rantai virus korona,” katanya.(mg2)

0 Komentar