THE LODGE MARIBAYA LEMBANG, TEMPAT WISATA YANG MEMPUNYAI FUNICULAR

THE LODGE MARIBAYA LEMBANG, TEMPAT WISATA YANG MEMPUNYAI FUNICULAR
THE LODGE MARIBAYA LEMBANG, TEMPAT WISATA YANG MEMPUNYAI FUNICULAR
0 Komentar

RADAR GARUT – THE LODGE MARIBAYA LEMBANG, TEMPAT WISATA YANG MEMPUNYAI FUNICULAR, SATU SATUNYA DI JAWA BARAT

Lembang, menjadi tujuan wisatawan di kota Bandung dengan berbagai atraksi yang ditawarkan. Poin yang paling dikenal dari lembang adalah nuansa pegunungan dan udaranya yang sejuk. Membuat daerah ini mempunyai banyak sekali tempat wisata yang menawan dan mempesona. Salah satu destinasi wisata alam yang populer di kalangan traveller yaitu The Lodge Maribaya Bandung. Tempat wisata ini merupakan destinasi wajib ketika Anda singgah di kota Bandung.

Tentang The Lodge Maribaya

Merupakan salahsatu destinasi wisata Lembang yang memiliki banyak hal menarik untuk pengujung yang datang. Berbagai aktivitas yang seru bisa pengunjung lakukan saat berada di tempat ini. Berdiri di atas lahan yang berluas sekitar 3 hektar dengan ketinggian sekitar 2.090 mdpl membuat tempat ini memiliki panorama alam yang sangat memukau. Keindahan pemandangan lengkap dengan udara sejuknya selalu berhasil menarik perhatian wisatawan.

Baca Juga:Cara Mudah Membuat dan Registrasi e-KTP DigitalGampang Banget ! Langkah Pinjam Uang di Aplikasi DANA Cepat dan Terbukti

Dikelilingi dengan hutan pinus yang tinggi dan mempunyai berbagai spot instagrammable membuat tempat satu ini semakin hits dan populer. Tidak hanya liburan semata, Anda juga bisa menggunakan tempat ini untuk beragam acara mulai dari gathering hingga pernikahan.

Demi kenyamanan pengunjung yang datang, kabarnya The Lodge Maribaya telah menyediakan sarana transportasi bagi pengunjung disabilitas berupa funicular. Funicular ini adalah lift yang membantu pengunjung disabilitas untuk mencapai area-area wisata. Dengan adanya transportasi ini, tempat tersebut diharapkan bisa lebih ramai pengunjung juga lebih popular lagi.

Heni Smith  selaku CEO The Lodge Maribaya mengatakan bahwa sarana transportasi itu pun merupakan salah satu wahana baru yang diperkenalkan dan merupakan satu-satunya yang ada di Jawa Barat.

“Kami menyadari persaingan destinasi wisata saat ini semakin ketat setelah pembatasan kegiatan sudah dihapuskan. Kami  harus membuat berbagai inovasi yang berbeda untuk menarik wisatawan. Jangan kalah dengan Bali,” ujarnya, Selasa (28/2/2023).

Adanya funicular juga, menjawab permintaan pengunjung yang masih anak-anak, difabel, dan lansia, yang merasa cukup kesulitan saat mengakses berbagai wahana, karena harus diakses dengan cara  berjalan kaki. Heni pun mengaku, destinasi wisata The Lodge Maribaya memang sengaja mengajak pengunjung hidup sehat dengan banyak berjalan kaki.

0 Komentar