Siaga Bencana, PLN UP3 Garut Gelar Pasukan dan Peralatan

Siaga Bencana, PLN UP3 Garut Gelar Pasukan dan Peralatan
Siaga bencana, sejumlah personel ikuti gelar pasukan dan peralatan menghadapi cuaca ekstrem tahun ini (ist)
0 Komentar

GARUT – Dalam rangka kesiapsiagaan menghadapi kondisi cuaca ekstrem di musim penghujan ini, PLN UP3 Garut melakukan Apel Gelar Peralatan dan Gelar Pasukan, (12/11).

Gelaran tersebut dilakukan guna mengantisipasi terjadinya berbagai gangguan akibat kondisi cuaca yang kurang bersahabat.

Siaga Bencana yang dipimpin langsung oleh manager UP3 Garut itu dilakukan secara serentak di seluruh unit PLN UP3 Garut, yakni di ULP Garut Kota, ULP Leles, ULP Cibatu, ULP Cikajang dan ULP Pameungpeuk.

Baca Juga:Insentif Sektor Transportasi dan Pergudangan Dorong Pemulihan Ekonomi NasionalKetua IPSI Garut: Pencak Silat Banyak Sumbang Emas, Minta Lebih Diperhatikan

Manager UP3 Garut Bpk. Nurhidayanto Nugroho mengatakan, Apel gelar pasukan ini bertujuan untuk melihat kesiapan para petugas dan peralatan yang digunakan dalam bekerja nantinya.

Para petugas yang terjun langsung ke lapangan, harus menjaga keandalan pasokan listrik terutama di musin hujan seperti sekarang ini. Dia pun berpesan agar seluruh personal tetap menjaga protokol kesehatan di tengah wabah Covid-19, serta mengutamakan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) dalam melakukan kegiatan di lapangan.

“ Kami berharap agar semua yang terjun di lapangan, tetap mengikuti protokol krsehatan dan mengedepankan K3,” tegasnya.

0 Komentar