Rumah Warga Desa Citeras Ditimpa Pohon, Yudha Anggota DPRD Garut Santuni Korban

Yudha Puja Turnawan Anggota DPRD Garut Fraksi PDI Perjuangan mengunjungi rumah roboh akibat tertimpa pohon di Desa Citeras Kecamatan Malangbong
Yudha Puja Turnawan Anggota DPRD Garut Fraksi PDI Perjuangan mengunjungi rumah roboh akibat tertimpa pohon di Desa Citeras Kecamatan Malangbong
0 Komentar

GARUT – Anggota DPRD Garut Fraksi PDI Perjuangan, Yudha Puja Turnawan Selasa (15/11/22) mengunjungi rumah Dede Sopian, warga Kampung Babakan Palah, Desa Citeras, Kecamatan Malangbong yang sebagian roboh ditimpa pohon.

Kunjungan Yudha Puja Turnawan tersebut juga didampingi oleh Kepala Desa Citeras, Kecamatan Malangbong. Yudha melihat langsung kondisi rumah Dede Sopian.” Sebagian rumahnya hancur akibat tertimpa pohon ketika hujan lebat kemarin,” imbuh Yudha.

Pada Hari ini kebetulan Yudha Puja Turnawan hendak melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Sumedang. Di sela kunjungan kerja itu Yudha menyempatkan diri mampir untuk meyantuni keluarga Dede Sopian.

Baca Juga:Lantik Pj. Wali Kota Tasikmalaya, Uu Ruzhanul: Selamat BertugasPeraturan FIFA,MU Bisa Putus Kontrak Ronaldo Tanpa Kompensasi

” Saya mendapatkan kabar kemarin, nah pada hari ini saya melakukan kunjungan kerja ke Sumedang. Karena jaraknya dekat ke Malangbong saya menyempatkan berkunjung,” jelas Yudha.

Dalam kesempatan tersebut Yudha memberikan santunan berupa uang tunai dan sejumlah bingkisan sembako bagi keluarga Dede Sopian.

Yudha juga berpesan kepada Pemerintah Desa agar segera mengajukan bantuan kepada Pemkab Garut, diantaranya kepada Disperkim yang memiliki alokasi bantuan bahan bangunan untuk rumah roboh akibat bencana.

Selain itu bantuan juga bisa diajukan kepada SKPD lain. Termasuk lembaga di bawah Setda Garut, seperti Baznas, Korpri, maupun bjb.(fer)

0 Komentar