Mantul, Ridwan Kamil Berhasil Bawa Indeks Kebebasan Pers di Jabar Jadi Peringkat 2 Secara Nasional

Ridwan Kamil berhasil memabwa Indeks Kebebasan Pers di Jabar jadi peringkat 2 secara nasional
Ridwan Kamil berhasil memabwa Indeks Kebebasan Pers di Jabar jadi peringkat 2 secara nasional
0 Komentar

Mantul, Ridwan Kamil Berhasil Bawa Indeks Kebebasan Pers di Jabar Jadi Peringkat 2

RADAR GARUT – Ridwan Kamil, selama ini memang dikenal sebagai pemimpin yang dekat dengan wartawan. Ridwan Kamil tidak alergi dengan media, bahkan Ridwan Kamil dikenal paling suka diberitakan oleh wartawan.

Kepedulian Ridwan Kamil terhadap media juga sudah terbukti. Sejak pandemi covid-19 melanda, Ridwan Kamil adalah salah satu gubernur yang berinisiatif memasukkan sektor perusahaan pers sebagai salah satu yang terdampak dan wajib mendapatkan bantuan.

Baca Juga:Ridwan Kamil Berhasil Berikan 545 Perubahan di Provinsi Jabar, Susah Viralnya, Nu Negatif Mah GancangRidwan Kamil Ajak Warga Jawa Barat Saksikan West Java Festival 2023, Tiketnya Gratis

Dan sebagai bentuk nyata bantuan itu, pada masa pandemi tersebut, Ridwan Kamil mengajukan kepada komite pemulihan ekonomi, bahwa perusahaan pers harus dibantu, sehingga digelontorkan sejumlah anggaran stimulus untuk perusahaan pers.

Ketua Umum Serikat Perusahaan Pers (SPS) Januar P. Ruswita juga memuji langkah Ridwan Kamil tersebut.

Dalam acara silaturahmi Pimpinan Media yang tergabung dalam SPS Jawa Barat bersama Gubernur Jabar Ridwan Kamil di aula Masjid Rayya Al Jabbar di Kota Bandung, Sabtu 19 Agustus 2023, Januar juga memberikan apresiasi sekaligus penghargaan kepada Ridwan Kamil atas kepeduliannya itu.

” Kita tahu bahwa pada covid 2021 mungkin ada beberapa provinsi saja yang memasukkan media sebagai yang terdampak. Pak gubernur memasukkan itu melalui komite pemulihan ekonomi daerah Jawa Barat dan alhamdulillah kita mendapatkan dana stimulus wakti itu,” ujar Januar.

Kepedulian Ridwan Kamil pun tak cukup di situ saja. Dalam rangka meningkatkan kompetensi wartawan yang baik, Ia juga menganggarkan untuk 1000 wartawan mengikuti uji kompetensi wartawan (UKW).

Sementara itu Ridwan Kamil dalam acara silaturahmi di masjid Rayya Al Jabbar itu juga mengungkapkan bahwa kemajuan pers dewasa ini di Jabar sudah sangat mengembirakan.

Ridwan Kamil dengan bangganya di hadapan forum pimred itu mengungkapkan bahwa Indeks Kebebasan Pers di Jawa Barat mendudukui peringkat kedua terbaik di Indonesia.

Baca Juga:Jabatan Berakhir, Gubernur Jabar Selenggarakan West Java Festival Terbesar, Sebagai Kado Bagi Rakyat Jawa Barat, Tiketnya GRATISDaftar Koin Kuno Belanda yang Diburu Kolektor, Bisa Untung Jika Punya

Sebelumnya kata Ridwan Kamil, Indeks Kebebasan Pers di Jabar itu menduduki peringkat ke-29.

” Salah satu yang terasa tapi tidak terlihat itu adalah indeks kebebasan pers. Anda anda ini sekarang hidup di wilayah yang dulu di rengking 29, sekarang indeks kebebasan pers rengking 2,” katanya.

0 Komentar