KPGS Gelar RAT, Sempat Terserang PMK Tapi Kesejahteraan Anggota Tetap Ditingkatkan

BPJS Gelar RAT
BPJS Gelar RAT di aula KPGS yang beralamat di Jalan Cikajang, Desa Cibodas, Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut
0 Komentar

Untuk total populasi sapi sendiri menurut Agus sejauh ini masih bertahan di kisaran 2.300 ekor yang tersebar di kecamatan Pamulihan, Cikajang, Pakenjeng, Cisurupan, Cigedug, Banjarwangi, Singajaya dan Cihurip.

Selain itu Agus juga menyampaikan kabar baik tentang peningkatan kesejahteraan anggota koperasi. KPGS sekarang ini sudah bekerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan memberikan program jaminan sosial khusus untuk kategori bukan penerima upah.

Program jaminan sosial ini untuk melindungi anggota dengan tiga perlindungan, yaitu jaminan meninggal dunia, jaminan hari tua (JHT) dan jaminan kecelakaan kerja.

Baca Juga:Bukan Hanya Program Prabowo, Makan Siang Gratis Juga Ada di Radar Cirebon, Sudah 12 Tahun LohJual Sepatu Ilegal dengan Memalsukan Merk Bisa Kena Sanksi Hukum, Dua Pria Ini Sudah Merasakannya

Hal itu dibenarkan oleh Adeng Sukmana agen BPJS Ketenagakerjaan yang memfasilitasi anggota KPGS.

Sampai sejauh ini kata Adeng, sudah 600 anggota KPGS yang bergabung dengan program ini. Mereka setiap bulan membayar iuran sebesar Rp40 ribu termasuk biaya admin.

Dengan iuran sebesar itu, anggota KPGS akan mendapatkan tiga perlindungan sekaligus. Yaitu jaminan hari tua (JHT), jaminan kecelakaan kerja dan jaminan meninggal dunia.

Bahkan beberapa waktu lalu ada anggota KPGS yang meninggal dunia ketika mengarit tumput di kebun. Oleh karena Ia termasuk peserta BPJS Ketenagakerjaan, maka mendapatkan kompensasi sebesar Rp42 juta. Dimana kompensasi itu masuk langsung ke rekening anggota ahli waris.

0 Komentar