Jumlah Desa/Kelurahan di Kecamatan Samarang, Kabupaten Garut

Kecamatan Samarang Kab. Garut
Kecamatan Samarang Kab. Garut
0 Komentar

Kecamatan Samarang merupakan salah satu kecamatan dari 42 kecamatan yang berada di kabupaten Garut . Kecamatan Samarang ini terletak di bagian tengah kabupaten Garut kurang lebih 10 kilometer kearah barat , perbatasan wilayah Samarang sebagai berikut :

• Barat berbatasan dengan Kecamatan Ibun Kabupaten Bandung .
• Selatan berbatasan dengan Kecamatan Pasirwangi dan Bayongbong.
• Timur berbatasan dengan Kecamatan Tarogong Kidul.
• Utara berbatasan dengan Kecamatan Tarogong Kaler.

Kode pos kecamatan Samarang : 44160

Kecamatan samrang memiliki 13 desa antara lain sebagai berikut :

1. Cisarua .
2. Cintarayat .
3. Cintarasa.
4. Cintaasih.
5. Cintakarya.
6. Parakan.
7. Samarang.
8. Sirnasari .
9. Sukakarya.
10. Sukarasa.
11. Sukalaksana.
12. Tanjunganom.
13. Tanjung Karya.

Potensi kecamatan samarang

Baca Juga:Sesosok Mayat Ditemukan Warga Bayongbong di Sungai CilayungCara Membuat Banana Coconut Milkshake

Sumber daya manusia dapat diukur dari hasil mata pencaharian penduduk dan dari tingkat pendidikan.

Data mata pencaharian penduduk di kecamatan Samarang antara lain :

1. Petani Pemilik.
2. Buruh Tani.
3. Petani Penggarap.
4. Pedagang.
5. Wiraswasta.
6. PNS/TNI/POLRI.
7. Pegawai Swasta.
8. Pertambangan.
9. Sopir.

1. Diploma III.
2. Tamatan SD atau sederajat.
3. Tamatan SMP atau sederajat.
4. Tamatan SMA atau sederajat.
5. Sarjana atau pascasarjana atau doktor.

Data sarana peribadahan di daerah kecamatan Samarang kurang lebih sebagai berikut:
• 1 mesjid Besar
• 182 mesjid Jami
• 25 langgar
• 299 mushola
• 91 pengajian umum
• 24 pesantren
• 36 madrasah diniyah
• 11 TK Al-Qur`an
• 243 ulama
• 59 guru ngaji
• 731 santri

Potensi ekonomi atau produk unggulan yang ada di kecamatan Samarang kurang lebih sebagai berikut:
1. Padi sawah 26.500 ton.
2. Akar wangi 33.022 ton.
3. Ayam pedaging 121 ton.
4. Cabe 467 ton.
5. Ikan kolam air tawar 77 ton.
6. Jagung 12.500 ton.
7. Jeruk 19.128 ton.
8. Kubis 14.625 ton.
9. Kentang 1.403 ton.
10. Kopi 201 ton.
11. Kerbau 4.005 ton.
12. Kambing 556 ton.
13. Sawi 2.970 ton.
14. Tembakau 312 ton.
15. Tomat 7.980 ton.(Rendi/pkl)

Simak Juga Vidio

https://www.youtube.com/watch?v=TrMWWcVNvfk&ab_channel=HarianPagiRadarGarut

0 Komentar