Gempa Magnitudo 5,4 Guncang Tojo Una Una, Sulawesi Tengah

Gempa Magnitudo 5,4 Guncang Tojo Una Una, Sulawesi Tengah
Gempa Magnitudo 5,4 Guncang Tojo Una Una, Sulawesi Tengah
0 Komentar

RADAR GARUT- Berikut Gempa Magnitudo 5,4 Guncang Tojo Una Una, Sulawesi Tengah, cek lebih detail lagi informasinya dibawah ini.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan adanya gempa bumi di Ulubongka, Sulawesi Tengah, pada Jumat, 19 Januari 2024, sekitar pukul 00.26.18 WIB.

Meskipun gempa tersebut tidak berpotensi tsunami, BMKG mencatat magnitudo sebesar 5,1 dengan kedalaman 37 kilometer. Episenter gempa terletak di koordinat 1,11° Lintang Selatan dan 121,54° Bujur Timur.

Baca Juga:Viral! Penampakan Hantu Kuyang di Cileungsi Bogor, Bikin Histeris Penghuni RumahBYD Resmi Meluncurkan Mobil Listrik Penumpang di Indonesia

Kepala Pusat Gempa Bumi BMKG, Daryono, menjelaskan bahwa gempa di Ulubongka Sulawesi Tengah merupakan jenis gempa dangkal akibat sesar aktif lokal. Analisis mekanisme sumber menunjukkan pergerakan mendatar-turun atau oblique normal fault.

Daryono juga menginformasikan bahwa dampak gempa dirasakan di daerah Tojo Una-Una dan Poso dengan skala intensitas III hingga IV MMI.

Skala ini memungkinkan masyarakat merasakan getaran gempa secara nyata di dalam rumah atau terasa seperti truk sedang lewat.

Meskipun BMKG menyatakan bahwa gempa ini tidak berpotensi tsunami, hingga pukul 01.05 WIB, BMKG mencatat tiga kali gempa susulan dengan magnitudo terbesar M 4,7.

Daryono mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak jelas kebenarannya.

Selain itu, masyarakat diminta untuk waspada terhadap bangunan yang retak atau rusak akibat getaran gempa yang dapat membahayakan kestabilan bangunan.

0 Komentar